Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!1. Sebutkan

Berikut ini adalah pertanyaan dari intan0811 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!1. Sebutkan kelebihan koperasi!
Jawab:
2. Sebutkan yang termasuk dalam kategori rakyat terlatih!
Jawab:
3. Sebutkan bentuk kerja sama antarumat beragama!
Jawab:
4. Sebutkan manfaat kerja sama!
Jawab:
5. Sebutkan latar belakang dan alasan pentingnya bergotong royong!
Jawab:​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. kelebihan koperasi adalah:

– koperasi bersifat terbuka dan sukarela

– besarnya simpanan pokok dan simpanan wajib tidak memberatkan anggota

– setiap anggota memiliki hak suara yang sama, bukan berdasarkan besarnya modal

– tujuan koperasi untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan bukan hanya mencari keuntungan.

2. – pertahanan sipil (hansip)

– perlawanan rakyat ( wanra)

– keamanan rakyat ( kamra)

– resimen mahasiswa ( menwa)

3 a. Toleransi hidup beragama, keyakinan dan keyakinannya masing-masing.

b. Menghormati orang yang sedang melakukan ibadah.

c. Bekerja sama dan tolong menolong tanpa membeda-bedakan agama.

d. Tidak memaksakan agama dan kepercayaannya kepada orang lain.

4 manfaat kerja sama sebagai berikut:

mampu menumbuhkan dan mempererat relasi antara pihak-pihak yang terlibat dalam kerjasama

– mampu menumbuhkan semangat persatuan

– mempersingkat waktu penyelesaian pekerjaan

– membuat penanganan suatu pekerjaan menjadi lebih efektif dan ringan

5 1. Bahwa manusia membutuhkan sesamanya dalam mencapai kesejahteraan baik jasmani maupun rohani.

2. Manusia baru berarti dalam kehidupannya apabila ia berada dalam kehidupan sesamanya.

3. Manusia sebagai makhluk yang berbudi luhur memiliki rasa saling mencintai, mengasihi, dan tenggang rasa terhadap sesamanya.

4. Dasar keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa mengharuskan setiap manusia untuk bekerjasama, bergotong royong dalam mencapai kesejahteraan hidupnya baik di dunia maupun di akhirat.

5. Usaha yang dilakukan secara gotong royong akan menjadikan suatu kegiatan terasa lebih ringan, mudah dan lancar.

Penjelasan:

semoga membantu

maaf kalo salah

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sakhaawatul dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 May 21