munculnya kebangkitan nasional di indonesia berhubungan erat dengan A. pecahnya

Berikut ini adalah pertanyaan dari raraanovie pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Munculnya kebangkitan nasional di indonesia berhubungan erat denganA. pecahnya perang dunia 1
B. kemenangan jepang atau rusia
C. perubahan sistem politik di negeri belanda
D. imperialisme yg dilakukan oleh bangsa Jepang​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kebangkitan Nasionaldi Indonesia sangat erat kaitanya denganperubahan sistem politik di negeri Belanda (Jawaban C). Pada saat itu di negara sedang berkembang gerakan pembaharuan yang bernama politik etis. Politik etis adalah perubahan sistem politik di Belanda yang mengingkan negara Belanda untuk melakukan balas budi kepada negara-negara jajahan.

Pembahasan

Politik etis adalah gerakan yang digagasan oleh Pieter Brooshooft dan C. Th. Van Deventer. Gagasan ini menyebabkan terjadi perubahan sistem politik di negeri Belanda. Para penggagas politik etis sangat prihatin dengan kondisi negara-negara jajahan Belanda yang sangat terbelakang. Mereka merasa perlu melakukan balas budi karena negara-negara jajahan Belanda sudah banyak membantu kemajuan negeri Belanda.

Jawaban A, B, dan D salah karena:

  • Jawaban A. Perang dunia 1 tidak berdampak langsung kepada Indonesia. Hal ini disebabkan perang dunia 1 terjadi di Eropa. Selain itu Kebangkitan Nasional dirintis pertama kali melalui jalur pendidikan bukan peperangan.
  • Jawaban B. Kemenangan Jepang atas Rusia memang berdampak terhadap negara-negara Asia untuk berperang melawan negara-negara yang lebih hebat. Namun kemenangan ini memberikan inspirasi untuk berjuang melalui jalur peperangan. Hal ini berbeda dengan semangat Kebangkitan Nasional yang fokus melalui jalur pendidikan dan politik.
  • Jawaban D.Imperialisme Jepangtidakmemberikaninspirasi kepada bangsa Indonesia untuk melakukan Kebangkitan Nasional. Hal ini disebabkan Jepang selayaknya negara-negara penjajah Eropa yang menjajah untuk mendapatkan keuntungan dari negara jajahan. Sedangkan Kebangkitan Nasional dapat muncul pertama kali dari kalangan kaum terdidik. Banyaknya kaum terdidik di Indonesia disebabkan karena Belanda menerapkan politik etis yang memberikan kesempatan warga Indonesia untuk mengenyam pendidikan barat.

Pelajari lebih lanjut:

  1. Dimulainya  Kebangkitan Nasional yomemimo.com/tugas/5576399
  2. Pengertian Kebangkitan Nasional yomemimo.com/tugas/5334115
  3. Era Kebangkitan Nasional yomemimo.com/tugas/2175860

Detail jawaban:

Kelas: XI

Mapel: Sejarah

Bab: 3 -  Perjuangan Nasional di Indonesia

Kode: 11.3.3

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ardianpradana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Jun 21