Jika menemukan lingkungan yang tidak sehat sikap yang kita lakukan

Berikut ini adalah pertanyaan dari Naila260687 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jika menemukan lingkungan yang tidak sehat sikap yang kita lakukan yaitu ....a. merawat dan menjaga sesuka hati
b. pura-pura tidak tahu
c. menjaga dan merawat lingkungan tersebut terlihat bersih dan sehat
d. mau melakukan jika diperintah saj​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pilihan jawaban yang benar menunjukan hal yang harus kita lakukan jika kita menemukan lingkungan yang tidak sehat adalah menjaga dan merawat lingkungan tersebut terlihat bersih dan sehat. Karena menjaga dan merawat lingkungan agar bersih merupakan kewajiban bagi semua orang yang ada di suatu lingkungan. Jadi kita harus sadar diri untuk langsung membersihkan lingkungan tersebut. Oleh karena itu, pilihan jawaban yang benar untuk menjawab soal tersebut adalah C. Sedangkan pilihan jawaban lainnya salah karena:

  • Pilihan jawaban A salah karena pada jawaban tersebut menunjukkan sikap seseorang yang kurang baik karena dia membersihkan lingkungan seenak hati, seharusnya dia berusaha membersihkan lingkungan dengan sungguh-sungguh.
  • Pilihan jawaban B salah karena pada jawaban tersebut menunjukkan sikap seseorang yang tidak peduli terhadap kebersihan lingkungan dan tidak menjalankan kewajibannya.
  • Pilihan jawaban D salah karena pada jawaban tersebut menunjukkan sikap seseorang yang menjalankan kewajiban bukan karena kesadaran diri tetapi harus diperintah terlebih dahulu. Padahal kewajiban harus dilakukan dengan penuh kesadaran diri.

Pembahasan

Kewajiban menjaga kebersihan dan menjaga kesehatan di lingkungan tempat kita tinggal harus diterapkan oleh semua orang kapan saja dan di mana saja. Selain kewajiban untuk menjaga kebersihan dan menjaga kesehatan lingkungan masing banyak kewajiban lainnya yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Contoh kewajiban dalam hal menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sekitar kita adalah:

  1. Kewajiban yang dimiliki oleh setiap orang untuk membersihkan kasur dan kamar tidur serta membersihkan kamar mandi minimal seminggu sekali di hari libur.
  2. Kewajiban yang dimiliki oleh setiap orang untuk mengerjakan piket kelas dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
  3. Kewajiban yang dimiliki oleh setiap orang untuk ikut serta kegiatan gotong royong untuk membersihkan lingkungan seminggu sekali.
  4. Kewajiban yang dimiliki oleh setiap orang untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Pelajari lebih lanjut  

  1. Materi tentang keberagaman seni di Indonesia, pada yomemimo.com/tugas/39277233
  2. Materi tentang fungsi bahasa Indonesia terhadap persatuan dan kesatuan, pada yomemimo.com/tugas/39279021
  3. Materi tentang keberagaman yang terjadi di lingkungan masyarakat, pada yomemimo.com/tugas/39250634

=======================

Detail jawaban  

Kelas : VII

Mata pelajaran : Agama Islam

Bab :  Perilaku terpuji  

Kode soal : 7.14.4

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 30041108 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 06 Jun 21