Berikut ini adalah pertanyaan dari mozajurnialquwanza pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
kalau ngasal aku report
tolong ya jawab dengan benar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1. Tujuan sidang PPKI yang dilaksanakan tanggal 18 Agustus 1945 untuk membahas, mengambil keputusan, dan mengesahkan UUD. Rapat perdana ini diadakan di Pejambon yang kini dikenal sebagai Gedung Pancasila.Meski telah direvisi berulang kali, ternyata rapat tersebut juga membahas perubahan UUD 1945. Pasalnya, sebelum rapat tersebut resmi bergulir, berkembang isu yang sangat krusial terkait bunyi sila pertama Pancasila yang termasuk bagian Pembukaan UUD. Anggota PPKI dari wilayah Indonesia Timur merasa keberatan dengan beberapa pasal yang kalimatnya cenderung Islamisentris.setelah dibujuk oleh Hatta, pemimpin Muhammadiyah Ki bagoes Hadikoesoemo bersedia menerima perubahan tersebut. Akhirnya, sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945 itu pun berlangsung dengan lancar dan menghasilkan keputusan sebagai berikut:
Mengesahkan dan menetapkan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia Undang-Undang Dasar 1945.
Memilih Ir. Soekarno sebagai presiden dan Drs. Mohammad Hatta sebagai wakil presiden.
Membentuk sebuah Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) untuk membantu presiden.
2. Pancasila sebagai dasar negara
Pancasila sebagai dasar negara, berarti Pancasila dijadikan pedoman dalam bertingkah laku dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4 menegaskan dan memuat tujuan negara Indonesia yang memiliki dasar dan pedoman dalam berbangsa dan bernegara yaitu Pancasila.
Pancasila sebagai dasar negara yang mendasari pasal-pasal dalam UUD 1945. Serta menjadi cita-cita hukum yang dituangkan dalam peraturan perundang-undangan negara Indonesia.
3. *Sidang ppki pada tanggal 18 agustus 1945.
*Dekret presiden 5 juli 1959.
*Instruksi presiden nomor 12 tahun 1968.
*Ketetapan presiden nomor XVIII/ MPR/ 1998.
4. Pancasila sebagai pandangan hidup diartikan sebagai menjadikan Pancasila sebagai pedoman hidup sehari-hari. Pancasila sebagai pandangan hidup juga diharapkan bisa menjadi pemersatu bangsa meski berasal dari latar belakang yang berbeda.
5. Pancasila sebagai dasar negara, berarti Pancasila dijadikan pedoman dalam bertingkah laku dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
6. *Pancasila sebagai Jiwa Bangsa Indonesia. ...
*Pancasila sebagai Sumber dari Segala Sumber Hukum. ...
*Pancasila sebagai Perjanjian Luhur. ...
*Pancasila sebagai Cita-Cita dan Tujuan Bangsa Indonesia. ...
*Pancasila sebagai Satu-Satunya Asas dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.
7.Pandangan hidup bangsa adalah kristalisasi nilai-nilai yang diyakini kebenarannya maupun manfaatnya oleh suatu bangsa, sehingga bangsa tersebut mampu menumbuhkan tekad untuk mewujudkannya dalam sikap hidup sehari-hari.
Pandangan hidup bangsa mengandung rangkaian nilai-nilai luhur. Pandangan hidup bangsa Indonesia adalah Pancasila, seperti dikutip dari buku Spiritualisme Pancasila oleh Fokky Fuad Wasitaatmadja.
Nilai-nilai luhur yang terkandung dalam pandangan hidup bangsa Indonesia adalah nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan keadilan. Nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila tersebut berasal dari budaya masyarakat bangsa Indonesia sendiri.
8. Hubungan sila-sila dalam Pancasila adalah sebuah kesatuan yang utuh dan padu dan tak bisa dipisahkan sebab merupakan hierarkis pyramidal yang saling mengisi satu sama lain dan akan selalu saling terhubung satu sama lain. Sila pertama Pancasila sendiri berada di titik paling puncak dan menaungi semua sila setelahnya.
9. mematuhi peraturan di dalam masyarakat atau lingkungan sekitar.
10. *Belajar PPKn dengan baik dan bersungguh-sungguh.
*Membaca dan memahami perjalanan sejarah bangsa Indonesia.
*Memupuk rasa cinta tanah air melalui kegiatan patriotik seperti upacara bendera, menyanyikan lagu kebangsaan.
ITU YAH JGN LUPA FOLLOW CAPE NGETIK ANJIR:V
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh jesika2677 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 08 Dec 21