Jelaskan cara membina persatuan dan kesatuan dalam keberagaman SARA!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari amaliaamaii529 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan cara membina persatuan dan kesatuan dalam keberagaman SARA!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Persatuan dan kesatuandalamkeberagaman SARA dapat dibina dengan cara:

  • Menerapkan semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
  • Menanamkan jiwa nasionalisme pada bangsa.
  • Menerapkan aturan kebebasan yang bertanggung jawab.
  • Menanamkan wawasan nusantara.
  • Memiliki kesadaran persatuan pembangunan untuk mewujudkan cita-cita bangsa.

Pembahasan

Indonesia adalah negara yang kaya akan keberagaman suku, agama, ras, budaya, bahasa, hingga adat-istiadat. Keberagaman yang ada akan menjadi kekayaan bangsa bila dibina dengan tepat. Kesadaran adanya keberagaman harus diterapkan untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa.

Persatuan dan kesatuan merupakan sesuatu yang utuh dan tidak terpecah belah di tengah perbedaan yang ada. Persatuan dan kesatuan dalam keberagaman SARA dapat terwujud dengan menerapkan lima prinsip dasar seperti disebutkan di atas. Terciptanya persatuan dan kesatuan memberikan banyak manfaat seperti:

  • Sebagai alat untuk mencapai tujuan bangsa.
  • Sebagai cara untuk mengatasi perbedaan dan menghilangkan diskriminasi.
  • Dapat menjaga keutuhan negara Indonesia.
  • Dapat menciptakan perdamaian negara Indonesia.
  • Dapat memperkuat ketahanan nasional negara Indonesia dari ancaman luar.
  • Dapat menciptakan kerukunan antar masyarakat.
  • Dapat menciptakan rasa toleransi dan tenggang rasa.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang makna persatuan dan kesatuan bangsa yomemimo.com/tugas/47881
  2. Materi tentang faktor pendorong dan penghambat persatuan dan kesatuan bangsa yomemimo.com/tugas/10150706Materitentang
  3. Materi tentang manfaat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa yomemimo.com/tugas/210076

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: PPKn

Bab: Pembelajaran Keregaman Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika

Kode: 7.9.4

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rizkyerapee dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 30 Jun 21