apa saja nilai nilai yang terkandung dalam nilai subyektif dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari amirahptr571 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa saja nilai nilai yang terkandung dalam nilai subyektif dan nilai obyektif pancasila?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Subyektif Pancasila:

1. Nilai-nilai Pancasila timbul dari bangsa Indonesia sebagai hasil penilaian dan hasil pemikiran bangsa.

2. Nilai-nilai Pancasila merupakan pandangan hidup bangsa Indonesia.

3. Nilai-nilai Pancasila mengandung tujuah nilai kerohanian yaitu nilai kebenaran, keadilan, kebaikan, kebijaksanaan, etis, estetis dan religius yang perwujudannya sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia.

Objektif Pancasila:

1. Rumusan sila-sila Pancasila menunjukkan adanya sifat universal.

2. Nilai-nilai Pancasila terkait dengan hidup kemanusiaan yang mutlak antara manusia dengan Tuhan, antara manusia dengan manusia lain dan antara manusia dengan lingkungannya.

3. Pancasila dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 menurut ilmu hukum memenuhi syarat sebagai kaidah negara yang fundamental, tidak dapat diabaikan oleh setiap orang atau bada kecuali pembentuk negara yaitu PPKI yang sekarang sudah tidak ada.

4. Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 secara hukum tidak dapat diubah oleh siapa pun termasuk MPR hasil pemilihan umum. Mengubah Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 artinya membubarkan negara Indonesia.

Penjelasan:

Maaf Kalau Salah :)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh panjiathaya dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 19 Oct 21