Negara sebagai sebuah konsep yang dipahami sebagai fenomena dan merupakan

Berikut ini adalah pertanyaan dari stefany956 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Negara sebagai sebuah konsep yang dipahami sebagai fenomena dan merupakan konsep negara, memiliki entitas riil dmana terbentuknya sebuah negara yang konstitusional didasarkan atas beberapa unsur penting. Sebutkan dan Jelaskan unsur- unsur apa saja yang saudara ketahui.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

ada empat unsur pembentuk negara yakni:

Wilayah

Penduduk

Pemerintah

Kedaulatan

Berikut penjelasan masing-masing unsur:

Wilayah

Setiap negara harus memiliki wilayah di bumi. Wilayah itu bisa mencakup daratan dan udara saja, maupun daratan, udara, dan lautan.

Wilayah dipertegas di batas-batasnya agar tidak tumpang tindih dengan negara lain.

Penduduk

Wilayah tanpa penduduk tak akan menjadi negara. Begitu pula sebaliknya.

Penduduk atau bangsa adalah inti dari negara. Kepadatan penduduk, tingkat kecerdasan, kebudayaan, hingga nasionalisme, menentukan hajat hidup negara.

Negara yang penduduknya lebih sedikit dengan kebudayaan yang seragam misalnya, lebih mudah dikelola.

Sedangkan negara padat penduduk dan multikultural seperti Indonesia, China, atau India, kesulitan memenuhi kebutuhan penduduknya.

Pengendalian jumlah penduduk penting dilakukan agar ada keseimbangan dalam negara.

Pemerintah

Pemerintah adalah organisasi dalam negara yang berwenang merumuskan dan melaksanakan keputusan-keputusan yang mengikat bagi seluruh penduduk dalam wilayahnya.

Keputusan ini biasanya berbentuk undang-undang atau peraturan. Tak hanya merumuskan, pemerintah juga berkewajiban menjalankan aturan itu atau memastikan aturan dipatuhi oleh semua warganya.

Kedaulatan

Kedaulatan adalah kekuasaan yang tertinggi untuk membuat undang-undang dan melaksanakannya dengan semua cara yang tersedia.

Negara punya kuasa untuk memaksa warganya menaati aturan. Ini disebut dengan internal sovereignity atau kedaulatan ke dalam.

Sedangkan ke luar, negara perlu mempertahankan kemerdekaannya. Negara harus mendapat pengakuan dari negara lain dan dihormati negara lain.

Penjelasan:

semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh bach9 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 12 Jul 21