Tulisslah saranmu agar perajin kain tenun bisa mengembangkan usahanya

Berikut ini adalah pertanyaan dari AndhikaMaulana7799 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tulisslah saranmu agar perajin kain tenun bisa mengembangkan usahanya

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Saran agar perajin kain tenun bisa mengembangkan usahanya adalah dengan memberdayakan penduduk setempat untuk ikut menjadi perajin tenun kemudian memanfaatkan kemajuan teknologi seperti HP dan internet untuk mengenalkan dan memasarkan lebih luas lagi jenis kerajinan tenun ke ranah global di masa digitalisasi saat ini.

Penjelasan:

Tenun sendiri merupakan suatu kegiatan membuat kain dengan cara yang digunakan yakni memasukan benang pakan secara horizontal atau sejajar pada benang-benang lungsin, biasanya telah diikat dahulu dan telah dimasukkan ke pewarna alami. Pewarna alami itu biasanya terbuat dari akar-akar pohon dan ada juga yang memakai dedaunan.

Sebagai hasil karya yang memiliki ragam corak di dalamnya, tenun menjadi salah satu kain yang terkenal indah dan apik untuk dipakai. Namun, terkadang masih ada orang yang belum mengetahui keindahan dari kain tenun yang dibuat oleh perajin tenun yang hebat di Indonesia saat ini.

Adapun saran-saran yang dapat diberikan penulis untuk perajin tenun untuk bisa mengembangkan usahanya adalah dapat dilakukan oleh dua hal. Pertama, para perajin dan pengusaha tenunu sekiranya dapat memberdayakan atau mempekerjakan penduduk lokal yang ada. Agar SDM yang ada sekitar dapat termanfaatkan dengan baik. Kedua, para perajin dan pengusaha tenun adalah dapat memanfaatkan kemajuan teknologi yaitu HP dan internet sebagai media mengenalkan dan memasarkan hasil karya tenun kepada orang banyak secara global.

Perajin dan pengusaha tenun dapat memanfaatkan aplikasi media sosial dan aplikasi e-commerce yang ada untuk memasarkan dan memperkenalkan hasil karya tenun yang ada. Saat ini interaksi di ranah digital lebih banyak dilakukan karena hampir semua orang memiliki perangkat HP atau sejenisnya. Untuk itu, kedua hal tersebut merupakan saran yang dapat diberikan penulis dalam pengembangan usaha tenun yang ada saat ini. Harapannya jika saran ini dapat dilakukan bukan tak mungkin kerajinan tenun Indonesia dapat lebih dikenal lagi secara global dan digemari dari beragam lapisan usia manusia.

Pelajari lebih lanjut:

  1. Penjelasan materi tentang Kain Tenun: yomemimo.com/tugas/27532554
  2. Penjelasan materi tentang Digitalisasi: yomemimo.com/tugas/30205663

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 15 Jan 22