Siapa yang membaca sumpa pemuda pertama kali

Berikut ini adalah pertanyaan dari dermawancandra226 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Siapa yang membaca sumpa pemuda pertama kali

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Pertama kali membaca teks sumpah pemuda adalah Soegondo Djojopoespito .

Pembahasan

Hai teman-teman BrainlyLovers...!!! Sekarang kita akan membahas sejarah sumpah pemuda.

Selamat belajar...!!!

Sumpah Pemuda adalah hasil dari Kongres Pemuda Ke-II yang dirumuskan pada 28 Oktober 1928 di Batavia atau sekarang lebih dikenal dengan Jakarta. Peristiwa ini menjadi satu tonggak penting dalam sejarah pergerakan nasional bangsa Indonesia. Kongres Pemuda kedua ii merupakan kelanjutan dari kongres pertama yang berlangsung 30 April-2 Mei 1926. Kongres ini melibatkan seluruh organisasi pemuda di Hindia Belanda saat itu. Organisasi pemuda tersebut adalah Jong Java, Jong Celebes, Jong Batak, Jong Ambon, Jong Sumatranen Bond, Jong Islamieten Bond, PPPI, Pemuda Kaum Betawi, Sekar Rukun, dan organisasi lainnya.

Pada tanggal 27 - 28 Oktober 1928 kongres Pemuda II dilaksanakan.

Kongres pemuda II dipimpin oleh Soegondo Djojopoespito dari Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) dan menghasilkan keputusan-keputusan yang penting.

Selain lagu ciptaan Wage Rudolf Supratman yaitu lagu Indonesia Raya ditetapkan sebagai lagu kebangsaan, keputusan penting lainnya adalah Sumpah Pemuda.

Bunyi asli hasil kongres adalah sebagai berikut:

1. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertanah air Indonesia.

2. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa Indonesia.

3. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa, bahasa Indonesia.

Muhammad Yamin mengubah isi putusan kongres pemuda yang disodorkan kepada Soegondo. Muhammad Yamin membisiki Soegondo dalam bahasa Belanda, "Ik heb een eleganter formulering voor de resolutie," (Bahasa Indonesia : Saya mempunyai suatu formulasi yang lebih elegan untuk keputusan Kongres ini). Kemudian Soegondo menambahkan paraf pada secarik kertas dari Muh. Yamin, dan kemudian diteruskan kepada para pemuda yang lain. Soegondo lalu membacakan isi sumpah pemuda dengan Muh. Yamin yang menjelaskannya.

Isi naskah Putusan Kongres Pemuda Indonesia hasil dari perubahan

1. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

2. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

3. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Detail Jawaban

Kelas : 3 SD

Mata Pelajaran : PPkn

Bab 1 : Makna Sumpah Pemuda

Kode : 3.9.2001

Kata Kunci : Sumpah Pemuda, Konggres Pemuda II, Indonesia Raya.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh risagrancierisa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 07 Jun 22