Dalam memakai sebuah camera, terdapat proses pengambilan gambar, yang memiliki

Berikut ini adalah pertanyaan dari dhendi3590 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Dalam memakai sebuah camera, terdapat proses pengambilan gambar, yang memiliki istilah ukuran gambar yang berbeda-beda, salah satu istilah ukuran gambar yang menunjukkan subjek yang berada di tengah lingkungan sekitarnya, adalah istilah ukuran gambar...

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Establishing shot, extreme long shot (ELS), very long shot (VLS), long shoot (LS), full shot (FS), medium long shot (MLS), close up (CU), medium close up (MCU), big close up (BCU) dan extreme close up (ECU) merupakan teknik-teknik yang digunakan dalam pengambilan gambar

Penjelasan:

Establishing shot, extreme long shot (ELS), very long shot (VLS), long shoot (LS), full shot (FS), medium long shot (MLS), close up (CU), medium close up (MCU), big close up (BCU) dan extreme close up (ECU) merupakan teknik-teknik yang digunakan dalam pengambilan gambar.

Establishing shot merupan teknik pengambilan gambar untuk shot pembuka dari suatu adegan yang memperlihatkan tempat dan waktu adegan itu berlangsung.

Extreme long shot (ELS) merupakan teknik pengambilan gambar yang diambil dari jarak sangat jauh dimana yang ditonjolkan bukan objek lagi tetapi latar belakangnya sehingga dapat diketahui posisi objek tersebut terhadap lingkungannya.

Very long shot (VLS) merupakan teknik pengambilan gambar untuk menunjukkan subjek yang berada di tengah lingkungan sekitarnya dimana dalam ukuran VLS ini, lingkungan di sekitar objek lebih dominan serta akan menampilkan panorama yang akan memenuhi layar.

Long shoot (LS) merupakan teknik pengambilan gambar secara keseluruhan dimana apabila objeknya adalah manusia maka gambar yang diambil dari tubuh yaitu kepala sampai kaki.

Full shot (FS) merupakan teknik pengambilan gambar objek (manusia) secara penuh dari kepala sampai kaki.

Medium long shot (MLS) merupakan teknik pengambilan gambar yang diambil dari jarak yang wajar, sehingga jika misalnya terdapat tiga objek maka seluruhnya akan terlihat. Bila objeknya satu orang maka tampak dari kepala sampai lutut.

Close up (CU) merupakan teknik pengambilan gambar yang diambil dari jarak dekat.

Big close up (BCU) merupakan teknik pengambilan gambar wajah yang memenuhi layar penampilan gambar.

Extreme close up (ECU) merupakan teknik pengambilan gambar yang terlihat sangat detail.

Medium close up (MCU) merupakan teknik pengambilan gambar yang apabila objeknya adalah manusia menunjukkan bagian kepala hingga bahu dimana teknik ini merupakan standar pengambilan gambar dalam wawancara.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rized dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 16 May 22