Sebutkan dan jelaskan bentuk-bentuk partisipasi politik menurut Samuel P. Huntington

Berikut ini adalah pertanyaan dari saku80307 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan dan jelaskan bentuk-bentuk partisipasi politik menurut Samuel P. Huntington dan Joan M. Nelson !​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Menurut Samuel P. Huntington dan Joan M. Nelson partisipasi politik adalah suatu aktivitas atau tindakan pribadi yang dilakukan oleh warga negara dengan tujuan untuk mempengaruhi pembuatan keputusan maupun kebijakan yang diambil oleh pemerintah.

Masih menurut Samuel Huntington dan Joan M. Nelson, bentuk-bentuk partisipasi politik terdiri dari beberapa jenis seperti:

1. Ikut serta dalam aktivitas pemilihan umum, merupakan bentuk partisipasi politik yang dilakukan dengan memberikan suar adalam pemilihan umum, memberikan berbagai sumbangan untuk kampanye, turut bekerja dalam suatu pemilihan umum, mencari dukungan bagi seorang kandidat politik, serta melakukan tindakan yang bertujuan untuk mempengaruhi hasil pemilihan umum.

2. Melakukan lobi atau pendekatan, merupakan bentuk partisipasi politik yang dilakukan oleh individu maupun kelompok dengan menghubungi pejabat - pejabat pemerintah maupun pemimpin - pemimpin di bidang politik dengan tujuan untuk mempengaruhi keputusan yang akan mereka ambil terkait berbagai persoalan besar yang menyangkut kehidupan masyarakat umum

3. Ikut serta dalam kegiatan organisasi, merupakan bentuk partisipasi politik yang dilakukan seseorang dengan ikut serta berpartisipasi sebagai anggota maupun pengurus dalam suatu organisasi politik dengan tujuan untuk mempengaruhi proses pengambilan keputusan yang dilakukan oleh pemerintah.

4. Mencari koneksi, kenalan, atau jaringan, merupakan bentuk partisipasi politik yang dilakukan perorangan untuk mengambil manfaat atas sosok pejabat atau figure politik

5. Melakukan tindakan kekerasan, merupakan bentuk partisipasi politik secara tertutup yang dilakukan dengan kekerasan, kerusuhan,pemberontakan, revolusi, maupun dengan menimbulkan kerugian materi maupun fisik terhadap pejabat pemerintahan atau figure politik dengan tujuan mempengaruhi proses pengambilan keputusan pemerintah, merubah sistem politik maupun mengganti pimpinan politik.

Penjelasan:

semoga membantu

jadikan jwbn terbaik y klo benar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fmia09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 01 Jan 22