Terangkan mengenai menyosialisasikan nilai dan norma sosial sebagai upaya menyelesaikan

Berikut ini adalah pertanyaan dari Rnadmy5715 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Terangkan mengenai menyosialisasikan nilai dan norma sosial sebagai upaya menyelesaikan permasalahan sosial budaya!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Proses sosialisasi terkait norma sosial sebagai upaya menyelesaikan permasalahan sosial budaya diantaranya yaitu:

  • Meningkatkan kualitas kesehatan dan kesejahteraan sosial, dalam hal ini yang perlu di lakukan diantaranya yaitu kerja bakti untuk membersihkan lingkungan tempat tinggal bersama penduduk yang lain.
  • Meningkatkan kesejahteraan sosial, hal bisa dilakukan yaitu memberikan penyuluhan terkait sekolah gratis dan bantuan sosial lainnya terhadap warga yang kurang mampu.
  • Menjaga kerukunan masyarakat, hal yang bisa dilakukan yaitu dengan sosialisasi yang di lakukan oleh karang taruna dan bekerja sama dengan dengan pengurus lembaga sosial setempat seperti kepolisian sektor kecamatan dan pengurus RW untuk mengadakan penyuluhan terkait rasa saling menghargai dan menerima adanya perbedaan.
  • Memberikan kebebasan dalam berkreasi, hal ini bisa di wujudkan dengan cara menggelar acara malam seni atau acara malam kreasi untuk merekatkan dan menggali potensi berkreasi dalam lingkungan sosial budaya.

Pembahasan

Menurut Soerjono Soekanto masalah sosial yaitu suatu ketidaksesuaian antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang membahayakan kehidupan kelompok sosial. Maka dengan kata lain masalah sosial merupakan suatu kondisi yang berada dalam lingkungan masyarakat yang timbut akibat adanya ketidaksesuaian dalam nilai atau norma sosial yang berlaku. Penyebab masalah sosial di dalam masyarakat di antaranya yaitu:

  1. Faktor ekonomi, dalam hal ini merupakan penyebab yang terjadi akibat adanya perbedaan kelas ekonomi seperti adanya miskin dan kaya.
  2. Faktor budaya, dalam hal ini merupakan penyebab adanya proses perubahan sosial dan pola masyarakat yangheterogen atau multikultural.
  3. Faktor Psikologis, hal ini merupakan penyebab yang terdapat dari adalnya perbedaan pola pikir individu dan masyarakat.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang masalah sosial, pada yomemimo.com/tugas/6040558

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh maulanaasyari dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Jun 22