Keberadaan Pendidikan Pancasila merupakan suatu yang esensi bagi program studi

Berikut ini adalah pertanyaan dari dhieta4240 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Keberadaan Pendidikan Pancasila merupakan suatu yang esensi bagi program studi diperguruan tinggi. Pembahasan Pancasila termasuk filsafat Pancasila sebagai suatu kajian
ilmiah. Syarat-syarat kajian ilmiah adalah sebagai berikut, kecuali:
A. Berobjek D. Bernilai
B. Bermetode E. Bersistem
C. Bersifat Universal

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Yang bukan merupakan syarat-syarat kajian ilmiah yaitu Bernilai (D)

Pembahasan

Karya ilmiah yakni suatu karya tulis yang dibuat dengan tujuan untuk memecahkan permasalahan dengan metode ilmiah, landasan teori, dan contoh metode penulisan suatu karya ilmiah. Karya ilmiah biasanya berisi data-data, fakta-fakta, serta solusi tentang suatu masalah yang diangkat. Penulisan dari karya ilmiah sendiri dilakukan secara runtut dan juga sistematis.

Syarat-syarat dari kajian ilmiah yaitu:

1. Berobjek

2. Bersistem

3. Bersifat universal

4. Bermetode

Berikut ini adalah penjelasan dari syarat-syarat dari kajian ilmiah yaitu:

  • Berobjek, dimana karya ilmiah mempunyai sasaran serta titik perhatian tertentu. Sasaran disebut juga dengan pokok soal yang merupakan sesuatu yang akan dijadikan bahan untuk diselidiki. Sedangkan objek formal yaitu titik pusat perhatian pada segi tertentu yang sesuai dengan ilmu yang berkaitan.
  • Bersistem, dimana karya ilmiah mempunyai kebulatan dan juga keutuhan. Setiap bagian harus merupakan satu kesatuan yang utuh dan saling berhubungan serta tidak berkontradiksi. Bagian-bagian tersebut saling berkaitan, baik hubungan interrelasi atau saling berhubungan atau interdependensi atau saling ketergantungan.
  • Bersifat universal, syarat berikut ini dapat dikatakan mempunyai sifat objektif, yang berarti bahwa penelusuran kebenaran tidak didasarkan pada alasan rasa senang atau rasa tidak senang, setuju ataupun tidak setuju, melainkan karena alasan atau bukti yang bisa diterima oleh akal. Jadi, kebenarannya universal tidak ada batasan waktu, ruang, kondisi, keadaan, ataupun pada jumlah tertentu.
  • Bermetode, dimana karya ilmiah mempunyai seperangkat pendekatan yang sesuai dengan aturan-aturan yang masuk akal & logis. Metode merupakan suatu cara bertindak dengan menaati aturan tertentu. Metode yang baik akan memudahkan seseorang untuk mempelajari serta memahami ilmu pengetahuan itu sendiri.

Jadi, yang bukan merupakan syarat-syarat dari karya ilmiah yaitu bernilai (D)

Pelajari lebih lanjut

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ariefikhwanw dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 26 Jul 22