PERSOALAN JUDICIAL REVIEW DALAM “DUA ATAP” Judicial review merupakan salah

Berikut ini adalah pertanyaan dari atkasari pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

PERSOALAN JUDICIAL REVIEW DALAM “DUA ATAP”Judicial review merupakan salah satu jalan keluar dari permasalahan meningkatnya jumlah peraturan perundang-undangan yang dikeluarkan dengan kualitas rendah. Akan tetapi, penyelenggaraan judicial review yang dilakukan di Indonesia berpotensi menimbulkan konflik hukum. Salah satu penyebabnya adalah pemisahan kewenangan pengujian peraturan yang dilakukan oleh dua lembaga peradilan, yaitu Mahkamah Konstitusi dan Mahkamah Agung. Tulisan ini bermaksud melakukan eksplorasi atas persoalan yang ditimbulkan dari penyelenggaraan judicial review dalam dua atap yang terjadi dalam sistem ketatanegaraan saat ini. Selain itu, tulisan ini juga menyinggung kemungkinan untuk menyatukan kewenangan judicial review dalam satu atap dengan potensi-potensi permasalahan yang kemungkinan akan muncul diikuti dengan pendekatan perbandingan dengan melihat beberapa praktek di negara-negara yang menyelenggarakan judicial review dalam satu atap, dengan Mahkamah Konstitusi Austria sebagai rujukan utama. Penyusunan kajian ini diikuti dengan kesadaran bahwa tulisan ini tidak akan cukup sebagai masukan atas perubahan sistem judicial review yang ada. Sebab, penyatuan kewenangan pengujian peraturan perundang-undangan berarti melakukan perubahan UUD 1945 yang menuntut alasan-alasan yang kuat dan pertimbangan yang matang. Oleh karena itu, kajian ini bertujuan untuk membuka wacana pendahuluan yang mengelaborasi permasalahan yang terkait dengan judicial review dikaitkan dengan permasalahan “obesitas regulasi”.

1. Abstrak diatas, silahkan anda rumuskan 2 (dua) Rumusan masalah apa yang bisa diangkat dan jelaskan?

2. secara ringkas 3 (tiga) Teori Hukum yang dapat menjadikan Tinjauan Pustaka dalam menyelesaikan penelitian tersebut? ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berikut jawaban untuk soal mengenai judicial review dalam dua atap di atas:

  1. Dua rumusan masalah yang bisa kita angkat adalah:
    - Apa saja persoalan yang muncul sebagai akibat pemisahan kewenangan pengujian peraturan oleh Mahkamah Konstitusi dan Mahkamah Agung terkait penyelenggaraan judicial review di wilayah Indonesia?
    - Apa saja persoalan muncul sebagai akibat dari kewenangan judicial review yang disatukan dalam satu atap dan bagaimana langkah tepat dalam mengatasi persialan tersebut dengan berkaca pada pengalaman negara lain?
  2. Teori yang dipergunakan antara lain teori pemisahan kekuasaan, teori komparatif serta teori peradilan konstitusional.

Pembahasan

Judicial reviewdalamdua atap merujuk pada sistem di mana pengujian peraturan perundang-undangan dilakukan oleh dua lembaga peradilan yang berbeda dalam satu negara. Dalam konteks Indonesia, dua lembaga peradilan yang terlibat dalam judicial review adalah Mahkamah Konstitusi (MK) dan Mahkamah Agung (MA). Kedua lembaga ini memiliki kewenangan untuk menguji keberlakuan dan kesesuaian peraturan perundang-undangan dengan konstitusi.

Dalam sistem "dua atap", Mahkamah Konstitusi bertanggung jawab untuk menguji undang-undang dan peraturan perundang-undangan terhadap konstitusi. Mahkamah Konstitusi memiliki wewenang konstitusional untuk memutuskan apakah suatu peraturan perundang-undangan bertentangan dengan ketentuan konstitusi atau tidak. Di sisi lain, Mahkamah Agung bertanggung jawab untuk menguji peraturan perundang-undangan terhadap hukum secara umum. Mahkamah Agung memeriksa apakah suatu peraturan perundang-undangan sesuai dengan hukum yang berlaku, termasuk hukum materiil dan prosedural.

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang apa saja ciri-ciri norma hukum yomemimo.com/tugas/1473977
  2. Materi tentang sifat hukum yang berlaku di Indonesia yomemimo.com/tugas/34349107
  3. Materi tentang sifat sifat norma hukum yomemimo.com/tugas/12697868

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

Detail Jawaban

Kelas      : SMA

Mapel    : PPKN

Bab        : Sistem Hukum

Kode      : -

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Aug 23