Tuliskan sikapmu ketika menghadapi keberagaman dalam kelompok belajar!​ jangan asal-asalan

Berikut ini adalah pertanyaan dari mbambowahyudi pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tuliskan sikapmu ketika menghadapi keberagaman dalam kelompok belajar!​ jangan asal-asalan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sikap yang menghadapi keberagaman dalam kelompok belajar:

  • Berperilaku sopan kepada orang lain.
  • Menghargai perbedaan pendapat dan tidak memaksakan kehendak sendiri.
  • Tidak menonjolkan suku, budaya, atau kepercayaan sendiri.
  • Mau berteman dengan siapa saja tanpa membedakan.
  • Menghormati adat dan budaya orang lain.

Pembahasan:

Keberagaman adalah suatu kondisi dalam masyarakat dimana terdapat perbedaan dalam berbagai bidang terutama suku bangsa, ras, agama, idelogi, budaya “masyarakat yang manjemuk”. Keberagaman dalam masyarakat adalah sebuah keadaan yang menunjukkan perbedaan yang cukup banyak macam atau jenisnya dalam masyarakat.

Keberagaman disini memiliki makna sebagai suatu kondisi dalam masyarakat dimana terdapat perbedaan-perbedaan dalam berbagai bidang, terutama suku bangsa dan ras, agama dan keyakinan, ideology, adat kesopanan, serta situasi ekonomi.

Manfaat Keberagaman

  • Memperkaya Bahasa
  • Meningkatkan Potensi Pariwisata
  • Menjaga toleransi
  • Edukasi kesenian
  • Membangun kemandirian bangsa

Faktor Penyebab Keberagaman Masyarakat Indonesia

Faktor penyebab keberagaman masyarakat Indonesia satu diantaranya adalah faktor geografis Indonesia. Secara alamiah, negara kepulauan membuat perbedaan fisik dan budaya antar penduduk antar satu pulau dengan pulau lain.

Keberagaman masyarakat Indonesia memiliki dampak positif sekaligus dampak negatif bagi diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negara. Dampak positif pentingnya keberagaman masyarakat memberikan manfaat bagi perkembangan dan kemajuan, sedangkan dampak negatif mengakibatkan ketidakharmonisan bahkan kehancuran bangsa dan negara.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh KirbyandMetaKnight dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 02 Dec 22