berikut yang merupakan contoh organisasi profesi yg ada dalam masyarakat

Berikut ini adalah pertanyaan dari igarcomandos95 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Berikut yang merupakan contoh organisasi profesi yg ada dalam masyarakat adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Organisasi Profesi di Indonesia

Berikut merupakan beberapa contoh organisasi profesi yang memiliki legalitas dan diakui secara hukum, antara lain;

PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia)

Organisasi profesi yang sudah ada sejak zaman penjajahan di Indonesia yang beranggotakan para guru. organisasi ini didirikan pada tahun 1912 dengan nama Persatuan Guru Hindia Belanda, masa itu diikuti pembentukan beberapa organisasi profesi guru diseluruh Indonesia dengan tingkatan yang berbeda. Berubah menjadi nama PGRI ketika masa kemerdekaan Indonesia. Organisasi profesi ini memiliki hubungan dengan ASEAN Council of Teachers.

Organisasi ini didirikan oleh beberapa tokoh di tahun tersebut. Tokoh pendiri organisasi yaitu, Amin Singgih, Rh. Koesnan, Djajeng Soegianto, Soetono, Soemidi Adisasmito, Ali Marsaban, dan Abdullah Nooerbambang. Pembentukan organisasi ini di latar belakangi oleh semangat persatuan para guru di Indonesia.

Banyak kegiatan yang dilakukan oleh organisasi ini yang sesuai dengan tujuan. Tema kegiatan sangat beragam mulai dari pengabdian, pendidikan, hingga pengembangan kemampuan guru itu sendiri.

IDI (Ikatan Dokter Indonesia)

Organisasi profesi dokter di Indonesia ini ada sejak tahun 1928 dengan nama yang berbeda. Organisasi ini awal didirikan oleh Baher Djohan dengan tujuan menyuarakan pendapat dokter. Seiring berjalannya waktu persatuan dokter tersebut mengubah nama dari “Indonesische Genesjkundigen” menjadi “Ikatan Dokter Indonesia” terjadi pada tahun 1950.

Organisasi profesi ini bekerjasama dengan organisasi profesi tingkat internasional yaitu World Medicial Association (WMA) dan Confederation of Medicial Associationin Asia and Oceania (CMMAO) sejak tahun 1953. Organisasi ini juga menjadi salah satu organisasi yang mendirikan organisasi dokter tingkat ASEAN dengan nama Medicial Association ASEAN (MASEAN) pada tahun 1980.

Organisasi ini memiliki banyak kegiatan yang berkaitan degan dunia kesehatan. Organisasi juga membentuk banyak jenis kebijakan dan tatanan organisasi sehigga membentuk keteraturan pada organisasi ini. Organisasi ini tentu menjadi organisasi terpercaya dibidang medis.

PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia)

Organisasi perawat Indonesia yang menaungi seluruh perawat di Indonesia. Sebelum masa kemerdekaan Indonesia telah ada berbagai jenis organisasi perawat di Indonesia. organisasi dapat berupa tingkat rumah sakit atau daerah tertentu. Organisasi ini resmi didirikan pada tahun 1974. Visi yang dibawa ialah tekad dan semangat perawat Indonesia yang membutuhkan wadah yang menaunginya.

Terbentuknya organisasi ini kemudian mencetuskan sebuah tujuan yang besar untuk para perawat. Komitmen tersebut ditunjukkan dengan menyusun RUU tentang keperawatan. Organisasi ini terus berkembang hingga dapat melakukan pelayanan yang sesuai dengan aturan tanpa membedakan antara pasien satu dengan yang lain.

Organisasi ini memiliki kewenangan untuk mengawla profesi keperawatan Indonesia pada arah yang benar, sehingga dapat menjadi organisasi profesi yang mandiri dan bermartabat serta memiliki daya saing baik taraf nasional maupun internasional.

PII (Persatuan Insinyur Indonesia)

Organisasi bidang teknik yang telah memiliki kualifikasi yang telah ditentukan. Organisasi ini merupakan persatuan orang yang memiliki gelar akademik sebagai sarjana teknik, pertanian, atau sarjana teknik terapan, yang terakreditasi dengan pihak terkait.

Organisasi ini berdiri pada tahun 1952. Pendiri organnisasi ini adalah Djoeanda Kartawidjaja dan Roosseno Soerjohadikoesoemo. Organisasi yang dirancang oleh orang tersebut dengan kawan-kawanya di Fakultas Teknik Universitas Indonesia Bandung (ITB).

Kegiatan yang dilakukan organisasi ini sangat banyak berkaitan dengan profesi insinyur dan mengembangkan kemampuan para anggotanya. Orang yang terlibat dalam organisasi ini memiliki beberapa jenis dan peran yang berbeda.

IAPI (Ikatan Akuntan Publik Indonesia)

Organisasi yang didirikan pada tahun 1957. Organisasi ini berdiri sesuai dengan perkembangan zaman dibidang ekonomi, dunia usaha, dan investasi. Banyak pengaruh dari perkembangan tersebut sehigga muncul organisasi ini.

Anggota yang terdaftar dalam organisasi ini terdiri atas pemegang izin ankuntan publik dengan tingkatan sesuai dengan sertifikasi profesi yang dimiliki.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nyomannyoman788 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 18 Jul 21