dari pernyataan berikut ini manakah yang menunjukkan bahwa nilai Pancasila

Berikut ini adalah pertanyaan dari royb05619 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

dari pernyataan berikut ini manakah yang menunjukkan bahwa nilai Pancasila itu bersifat subjektif adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Bersifat subjektif artinya nilai-nilai digali oleh para pendiri bangsa dari bumi Indonesia untuk selanjutnya dijadikan sebagai dasar negara dan pandangan hidup sehari-hari, baik sebagai individu maupun sebagai warga negara.Menurut pengertian ini, Pancasila merupakan nilai-nilai yang sesuai dengan hati nurani bangsa Indonesia dan melekat pada pendukung nilai Pancasila itu sendiri, yaitu masyarakat Indonesia.

Jadi, secara sederhana Pancasila dikatakan bersifat subjektif karena:

Nilai-nilai Pancasila timbul dari bangsa Indonesia. Nilai-nilai tersebut merupakan hasil pemikiran, penilaian kritis, serta hasil refleksi filosofis bangsa Indonesia.

Nilai-nilai Pancasila adalah pandangan hidup bangsa Indonesia, sehingga menjadi jati diri bangsa yang diyakini sebagai sumber nilai kebenaran.

Menurut Darmodihardjo, nilai-nilai Pancasila mengandung tujuh nilai kerohanian, yakni nilai kebenaran, keadilan, kebaikan, kebijaksanaan, etis, estetis, dan nilai religius yang manifestasinya sesuai dengan budi nurani bangsa Indonesia.

Ini berkebalikan dengan sifat obyektif Pancasila yang nilai-nilainya bersifat umum, universal, bersifat absolut, dan inti nilai-nilai Pancasila akan tetap ada sepanjang masa, baik dalam kebudayaan, kenegaraan maupun dalam hidup keagamaan.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yenikurniaputriputri dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Jun 21