pasal yang berkaitan dengan sila ke 3 ? tuliskan beserta

Berikut ini adalah pertanyaan dari lolc16354 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pasal yang berkaitan dengan sila ke 3 ? tuliskan beserta isi pasal tersebut ! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban: Pengamalan sila ke-3 Pancasila terdapat pada pasal-pasal dalam UUD 1945, yaitu : Pasal 35 - 36 B : Bab XV tentang bendera, bahasa dan lambang negara serta lagu kebangsaan

Persatuan mengandung pengertian bersatunya bermacam corak dan beraneka ragam menjadi satu kebulatan. Persatuan Indonesia mencakup persatuan dalam arti ideologis, politik, ekonomi, sosial, budaya, dan keamanan. Lebih lanjut, persatuan Indonesia merupakan persatuan bangsa yang didorong untuk mencapai kehidupan kebangsaan yang bebas dalam wadah negara kesatuan yang merdeka dan berdaulat.

Penjelasan:

Pembukaan UUD 1945 alinea II, yang menerangkan bahwa negara Indonesia yang bersatu adalah hasil perjuangan gerakan kemerdekaan Indonesia yang telah sampai kepada saat yang berbahagia dan selamat sentausa mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan Indonesia, serta terlaksananya cita-cita kemerdekaan.

Pokok Pikiran I, yang menerangkan bahwa negara melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.

Pasal 1 UUD 1945, yang menerangkan bahwa negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik.

Pembukaan UUD 1945 alinea IV, yang menerangkan bahwa negara melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dengan berdasarkan atas persatuan Indonesia.

Pasal 26 ayat (1) UUD 1945, yang menerangkan bahwa warga negara ialah orang-orang Indonesia asli dan orang-orang asing yang disahkan dengan undang-undang sebagai warga Negara Indonesia.

Pasal 36 UUD 1945, yang menerangkan bahwa bahasa negara adalah bahasa persatuan adalah bahasa Indonesia.

Lambang persatuan dan kesatuan bangsa adalah Bhineka Tunggal Ika.

Wawasan dalam mencapai tujuan pembangunan negara, mencakup perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan politik, satu kesatuan budaya, satu kesatuan ekonomi, serta satu pertahanan dan keamanan.

Materi Lebih Lanjut :

Materi tentang contoh pengamalan sila ke-3 Pancasila yomemimo.com/tugas/31096446

Materi tentang hubungan Pancasila dan UUD 1945 yomemimo.com/tugas/961246

Materi tentang pasal-pasal dalam UUD 1945 sesuai sila-sila Pancasila yomemimo.com/tugas/44018908

Mapel : PPKN

Kelas : VII

#Ayo semangat

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cynthiaapriani dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 12 Nov 22