jelaskan pengertian pelanggaran ham dan berikan 3 contoh nya ???

Berikut ini adalah pertanyaan dari agus733 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan pengertian pelanggaran ham dan berikan 3 contoh nya ???

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Mapel: PKN
kelas: X SMA
kategori: pelanggaran HAM
kata kunci: pelanggaran HAM
pembahasan:

Pelanggaran hak asasi manusia (HAM) adalah pelanggaran atau pelalaian terhadap kewajiban asasi yang dilakukan oleh seseorang atau sekelompok orang kepada orang lain. Lebih lengkap lagi, berdasarkan Undang undang No. 39 tahun 1999 pengertian pelanggaran HAM adalah setiap perbuatan seseorang atau kelompok orang termasuk aparat Negara baik sengaja maupun tidak disengaja atau kelalaian yang secara melawan hukum, mengurangi, menghalangi, membatasi dan mencabut HAM seseorang atau kelompok orang yang dijamin oleh undang undang ini dan tidak mendapat atau dikhawatirkan tidak akan memperoleh penyelesaian hukum yang adil dan benar berdasarkan mekanisme hukum yang berlaku.

Contoh pelanggaran HAM:
1. Pembunuhan pada peristiwa G30S PKI di Indonesia
2. Pembunuhan etnis Muslim Rohingya di Myanmar
3. Kasus terbunuhnya seorang aktivis HAM Indonesia Munir Said Thalib
4. Kerusuhan Semanggi tahun 1998.

Sebenarnya pelanggaran HAM tidak hanya terbatas pada kasus-kasus besar seperti pembunuhan, penganiayaan, pemerkosaan, namun juga termasuk kasus ringan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari seperti:
1. Merasa terintimidasi dan kehilangan rasa nyaman karena orang lain.
2. Tidak bebas menentukan pilihan maupun kepercayaan karena tekanan orang lain.
3. Siswa yang terganggu oleh temannya yang terus bertanya saat ujian berlangsung.
4. Pejalan kaki yang tidak dapat berjalan di trotoar karena dipenuhi lapak pedagang kaki lima.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 21 Jan 15