Uraikan contoh cara penanaman nilai-nilai Pancasila sejak dini!Jawab:​

Berikut ini adalah pertanyaan dari gabriellasant21 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Uraikan contoh cara penanaman nilai-nilai Pancasila sejak dini!
Jawab:​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pancasilaadalahideologidanpedomanhidup rakyat Indonesia dalamberbangsa dan bernegara. Nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila mengajarkan bagaimana bersikap dan beinteraksi dengan sesama warga negara. Oleh karena itu penting bagi setiap warga Indonesia untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Agar nilai-nilai Pancasila dapat tertanam dalam diri setip warga negara Indonesia perlu dilakukan pengenalan dan penanaman sejak dini. Berikut ini beberapa contoh kegiatan yang dapat digunakan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila sejak dini:

  1. Mengajak anak beribadah bersama.
  2. Memerintahkan kepada anak untuk selalu menjaga kebersihan.
  3. Mendorong anak untuk bergaul dengan teman-temannya.
  4. Mengajarkan anak untuk aktif di organisasi sekolah atau di lingkungan rumah.
  5. Mengajak anak untuk melakukan kegiatan sosial.

Pembahasan

Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, ras, dan agama. Keberagaman ini merupakan anugerah dari Tuhan yang Maha Esa. Namun keberagaman di Indonesia perlu dijaga dan dikelola dengan baik. Salah satu caranya adalah mengajarkan kepada setiap warga Indonesia untuk senantisa mengamalkan nilai-niala yang ada di dalam Pancasila. Apabila setiap warga negara Indonesia bersedia mengamalkan Pancasila maka akan tercipta sebuah kerukunan antar warga negara. Dampaknya kemajuan negara Indonesia akan lebih cepat.

Cara Menanamkan Nilai-nilai Pancasila Sejak Dini

Pancasila merupakan ideologi yang menjadi pedoman rakyat Indonesia dalam menyikapi segala fenomena yang ada. Sehingga nilai-nilai yang ada di dalam Pancasila perlu ditanamkan kepada anak-anak sejak dini. Berikut ini beberapa contoh cara menanamkan nilai-nilai pancasila kepada anak sejak dini:

  1. Mengajak anak untuk beribadah bersama. Ibadah adalah bentuk kepercayaan kita kepada Tuhan yang Maha Esa. Melaksanakan ibadah sesuai dengan nilai-nilai Pancasila sila pertama.
  2. Mendidik anak untuk selalu menjaga kebersihan. Senantiasa menjaga kebersihan dan keindahan adalah wujud dari perilaku manusia yang beradab. Menjaga kebersihan dapat melatih anak untuk mengamalkan nilai-nilai Pancasila sila kedua.
  3. Mendorong anak untuk bergaul dengan teman-temannya. Di zaman modern ini banyak anak yang terlalu fokus pada smartphone. Sehingga mereka lupa untuk bermain dengan teman-temannya. Hal ini tentu buruk bagi kesatuan dan persatuan Indonesia. Orang tua perlu mendorong anak-anaknya untuk bergaul dengan teman-temannya. Tujuannya agar anak mengenal teman-temannya lebih baik. Saling mengenal dan menyayangi sesama teman merupakan langkah awal agar dapat tercipta persatuan dan kesatuan Indonesia.
  4. Mengajarkan anak untuk aktif berorganisasi. Organisasi akan melatih anak untuk bermusyawarah dan memikirkan kepentingan orang banyak. Kegiatan organisasi ini merupakan cermin dari nilai-nilai yang ada pada Pancasila sila keempat.
  5. Mengajak anak untuk melakukan kegiatan sosial. Warga negara Indonesia adalah satu kesatuan. Apabila ada sebagian warga yang terkena musibah harus kita tolong. Meskipun mereka dari golongan yang berbeda, tidak boleh menjadi penghalang kita untuk menolongnya. Setiap warga negara harus diperlakukan samadanadil tanpa membeda-bedakan suku, ras, dan agama.

Pelajaran lebih lanjut:

Detail jawaban:

Kelas : VIII

Mapel  : PPKn

Bab: Kelas 8 PPKn Bab 1 - Pancasila sebagai Ideologi Negara dan Dasar Negara Indonesia

Kode : 8.9.1

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ardianpradana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 03 Jun 21