Jelaskan 4 bentuk perwujudan bela negara dalam berbagai aspek kehidupan

Berikut ini adalah pertanyaan dari wtri94393 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan 4 bentuk perwujudan bela negara dalam berbagai aspek kehidupan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berikut ini bentuk perwujudan bela negaradalamberbagai aspek negara:

  • Dalam Ideologi, yaitu senantiasa perilaku kita mencerminkan dan sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.
  • Dalam Politik dan hukum, yaitu turut aktif mendukung pemerintahan yang sah serta peduli terhadap kehidupan hukum dengan cara mematuhi dan tidak melanggar peraturan yang ada.
  • Dalam Ekonomi, meningkatkan taraf hidup dengan bekerja yang ditempuh dengan cara-cara yang sesuai dengan peraturan
  • Dalam Sosial Budaya, dengan meningkatkan toleransi antar suku, agama, ras dan golongan, melestarikan budaya daerah, serta menjaga lingkungan hidup tetap nyaman dan aman untuk ditinggali.
  • Dalam Pertahanan dan keamanan, menjaga lingkungan kampung dengan menerapkan sistem jaga dengan piket siskamling. Berpartisipasi dalam kegiatan perlindungan masyarakat dan negara sebagai prajurit resmi TNI dan Polri.

Pembahasan

Apa itu bela negara? yaitu sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai dengan kecintaannya terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjalin kelangsungan hidup bangsa dan negara yang seutuhnya.

Berikut ini unsur-unsuryang terkandungdalam bela negara:

  • Cinta Tanah  Air
  • Kesadaran berbangsa dan bernegara.
  • Periaku mencerminkan nilai nilai Pancasila sebagai ideologi negara
  • Rela berkorban untuk negara.
  • Memiliki kemampuan dalam bela negara.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang pengertian dari bela negara yomemimo.com/tugas/3210268
  2. Materi tentang 5 contoh perilaku yang mencerminkan bela negara dalam kehidupan sehari hari yomemimo.com/tugas/15237103
  3. Materi tentang 4 alasan pentingnya bela negara yomemimo.com/tugas/3269139

Detil jawaban

Kelas: XI

Mapel: PPKN

Bab: Menatap tantangan Integrasi Nasional

Kode: 11.9.7

#Tingkatkan Prestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cahyoadin06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 20 Jun 21