3. Rancanglah RPP tematik yang bermuatan PKn menggunakan model pembelajaran PKn

Berikut ini adalah pertanyaan dari cakeptaufiq9 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

3. Rancanglah RPP tematik yang bermuatan PKn menggunakan model pembelajaran PKn Berbasis portofolio kelas V. Anda bebas memilih muatan bidang studi yang lain yang sesuai tema. Yang wajib ada: 1) identitas (kelas, semester, tema, sub tema, dan pembelajaran ke berapa, waktu), 2) KD, indikator dan tujuan pembelajaran yang mengukur kemampuan berpikir HOTS, 3) langkah pembelajaran model pembelajaran PKn Berbasis portofolio, dan 4) Evaluasi yang khusus mengukur indikator/tujuan pembelajaran PKn. Evaluasi muatan bidang studi lain, boleh dicantumkan. Untuk LKPD dan materi tidak wajib dicantumkan, tetapi boleh memasukkan agar lebih jelas terlihat.jawaban wa
082324816484​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) merupakan pegangan yang dimiliki seorang guru dalam mengajar di dalam kelas. Contoh RPP tematik pembelajaran bermuatan PKN berbasis portofolio antara lain sebagai berikut:

                      RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

                                                   (RPP)

1. Nama Sekolah: SD Tunas Harapan

Kelas/Semester: VI/ I

Tema: 2. Persatuan Dalam Perbedaan

Sub Tema: 1. Rukun Dalam perbedaan

Pembelajaran ke: 4

Alokasi Waktu: 1 x pertemuan

2. Kompetensi Dasar

  • Menampilkan sikap yang menerapkan nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
  • Memahami manfaat persatuan dan kesatuan.
  • Menceritakan manfaat persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan kesejahteraan dalam bingkai NKRI.

3. Tujuan Pembelajaran

  • Setelah membaca teks tentang peristiwa penting menjelang proklamasi kemerdekaan, siswa dapat menyebutkan informasi penting menggunakan aspek apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana pada peta pikiran dengan tepat.
  • Siswa mampu menerapkan kegiatan-kegiatan yang sesuai dengan nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan sehari-hari.
  • Siswa mampu berpikir High Order Thinking Skills (HOTS).

4. Langkah-Langkah Pembelajaran

  Tahap Awal

  • Guru membuka pelajaran dengan menyapa siswa.
  • Guru melakukan apersepsi dengan menunjukkan gambar Ir. Soekarno lalu melakukan tanya jawab dengan siswa.
  • Guru memberi motivasi agar siswa semangat dalam mengikuti pembelajaran.
  • Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

 Tahap Inti

  • Siswa diberikan teks tentang peristiwa penting menjelang proklamasi.
  • Siswa dibentuk ke dalam beberapa kelompok.
  • Guru memberikan permasalahan yang akan didiskusikan.
  • Setiap kelompok berdiskusi dan membuat portofolio sesuai permasalahan yang diberikan.
  • Masing-masing kelompok mempresentasikan hasil portofolio kelompok masing-masing.

Tahap Akhir

  • Guru dan siswa mendiskusikan kembali tentang pengamalan nilai persatuan dan kesatuan.
  • Guru memberikan penguatan dan memberikan kesimpulan.
  • Guru menutup pembelajaran dengan doa dan mengucapkan salam.

5. Evaluasi

Bentuk evaluasi yaitu potofolio dan pengamatan selama  pembelajaran.

Jenis penilaian produk, tes tertulis, lisan dan performansi.

Pembahasan:

Sebelum mengajar di kelas, seorang guru harus mempersiapkan RPP agar pembelajaran sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) merupakan pegangan yang dimiliki seorang guru dalam mengajar di dalam kelas.

Pelajari lebih lanjut

Detail jawaban

Kelas: 6

Mapel: PPKN

Bab: Tugas Guru dan Penelitian Tindakan Kelas

Kode: -

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ariefikhwanw dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 17 Sep 22