analisis arti pentingnya administrasi pertanahan dalam kaitannya dengan cita hukum​

Berikut ini adalah pertanyaan dari icaancaa71 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Analisis arti pentingnya administrasi pertanahan dalam kaitannya dengan cita

hukum​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Administrasi pertanahan penting terutama dalam kaitan hukum dikarenakan pada masa sekarang ini pertanahan menjadi masalah lintas sektoral seperti pengaturan penguasaan tanah, penatagunaan tanah , pengurusanb hak-hak tanah itu semuanya perlu diatur dan diadministrasikan supaya tidak melanggar hak individu lainnya.

Pembahasan  

Tanah memiliki penting dalam kehidupan manusia; apalagi sebagian aktivitas penduduknya bercorak agraris. Dengan demikian tanah di Indonesia mempunyai kedudukan sentral baik sebagai daya produksi maupun sebagai pemukiman.

Pada awal periode Pembangunan Jangka Panjang Tahap Pertama, masalah pertanahan tidak demikian menonjol karena tanah yang diperlukan untuk pembangunan masih tersedia. Namun saat ini, sejalan dengan laju pembangunan kebutuhan akan tanah semakin meningkat. Kegiatan pembangunan, misalnya pembangunan gedung-gedung pemerintah dan swasta, kawasan industri jalan raya, pemukiman dan prasarana kehidupan lainnya memerlukan tanah sebagai sarana utamanya. Pemenuhan kebutuhan akan tanah tersebut sulit untuk dipenuhi. Hal ini disebabkan karena kebutuhan akan tanah terus meningkat sementara persediaan tanah sudah semakin terbatas.

Dengan makin terbatasnya tanah yang tersedia, dan di lain pihak kebutuhan akan tanah baik untuk keperluan pembangunan, maupun masyarakat makin meningkat, maka meningkat pulalah frekuensi terjadinya masalah-masalah pertanahan

Oleh sebab itu, pengelolaan tanah dalam arti pengaturan penguasaan tanah, penatagunaan tanah, pengurusan hak-hak tanah, serta pengukuran dan pendaftaran tanah perlu ditata dan diatur sedemikian rupa sehingga tanah dapat digunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat.

Tujuan pelaksanaan administrasi pertanahan adalah untuk menjamin terlaksananya pembangunan yang ditangani oleh pemerintah maupun swasta, yaitu:

  1. Meningkatkan jaminan kepastian hukum hak atas tanah;
  2. Meningkatkan kelancaran pelayanan kepada masyarakat;
  3. Meningkatkan daya hasil guna tanah lebih bermanfaat bagi kehidupan masyarakat.

Pelajari lebih lanjut: 

  1. Materi tentang Apa yang dimaksud dengan Hak Asasi Manusia https:// yomemimo.com/tugas/17412638
  2. Materi tentang Dinamika perkembangan pancasila dari masa ke masa  https:// yomemimo.com/tugas/17944334
  3. Materi tentang Apa itu Sistem Politik Indonesia https:// yomemimo.com/tugas/14936063

Detil Jawaban

Kelas: X

Mapel: PPKN

Bab: Bab 2 - Sistem Hukum dan Peradilan Nasional

Kode: 10.9.2

#JadiRankingSatu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cahyoadin06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 27 Jul 21