Arti penting pandangan hidup bagi suatu bangsa yaitu

Berikut ini adalah pertanyaan dari fahtur833 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Arti penting pandangan hidup bagi suatu bangsa yaitu

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sebagai pegangan dan pedoman hidup bagi seluruh rakyat indonesia untuk mencapai cita cita bangsa, serta sebagai pemecah masalah-masalah politik agar tidak menimbulkan perpecahan. Dan juga sebagai pedoman bagaimana indonesia bertingkah dan bertindak, agar tetap sesuai dengan falsafah negara. Dengan adanya pandangan hidup,bangsa indonesia dapt memiliki arah yang jelas dalam berbangsa dan bernegara.

Penjelasan:

Pandangan hidup bangsa merupakan nilai yang dimiliki oleh suatu bangsa yang diyakini kebenarannya sehingga menumbuhkan tekad untuk mewujudkannya. Pandangan Hidup Bangsa Indonesia adalah Pancasila.

Pandangan hidup artinya pendapat atau pertimbangan yang dijadikan pegangan, pedoman, arahan, petunjuk hidup di dunia. Pendapat atau pertimbangan itu merupakan hasil pemikiran manusia berdasarkan pengalaman sejarah menurut waktu dan tempat hidupnya.

Bangsa adalah suatu kelompok manusia yang memiliki identitas bersama, dan mempunyai kesamaan bahasa, ideologi, budaya, sejarah, dan tujuan. Mereka umumnya dianggap memiliki asal usul keturunan yang sama.

SEMOGA MEMBANTU

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh adrianganteng11 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 12 Jul 21