1.Apa yg di maksud dengan geostrategi Indonesia? 2.Apa contoh nyata

Berikut ini adalah pertanyaan dari ivallmalewa pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1.Apa yg di maksud dengan geostrategi Indonesia?2.Apa contoh nyata dari penerapan strategi di Indonesia?
3.Mengapa geostrategi nasional penting bagi Indonesia?
4.Apa yg menjadi tujuan dari geostrategi? 5.Apa yg di maksud dengan ketahanan nasional dalam strategi di Indonesia?

mohon cepat di jawab​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:  

Geostrategi Indonesia merupakan strategi dalam memanfaatkan konstelasi geografi negara Indonesia untuk menentukan kebijakan, tujuan, sarana-sarana untuk mencapai tujuan nasional bangsa Indonesia.

Contoh nyata penerapan gestrategi di Indonesia adalah masalah perbatasan negara yang dilakukan Timor Leste.

Geostrategi sangat penting karena setiap bangsa yang telah bernegara memerlukan strategi untuk mengamankan wilayahnya.

Tujuan dari geostrategi yaitu untuk ketahanan pada aspek keamanan dan aspek lainnya.

Ketahanan nasional dalam strategi Indonesia yaitu suatu kondisi sekaligus konsepsi pembangunan nasional dalam pencapaian tujuan dan cita – cita bangsa.

Penjelasan:  

Geostrategi sebagai strategi dalam memanfaatkan keadaan atau konstelasi geografi negara Indonesia dilakukan untuk menentukan kebijakan tujuan, dan sarana-sarana guna mewujudkan cita-cita proklamasi dan tujuan nasional bangsa Indonesia.  Geostrategi Indonesia memberi arahan-arahan tentang bagaimana merancang strategi pembangunan guna mewujudkan masa depan yang lebih baik, aman, dan sejahtera

Salah satu contoh kasus geostrategi di Indonesia adalah masalah perbatasan negara yang di lakukan oleh Timor Leste,  negara baru yang mulai berdiri semenjak lepas dari NKRI pada tahun 1999. Penetapan batas lautpun menjadi imbas dai lamanya dan berlarutnya penyelesaian masalah perbatasan ini.

Geostrategi menjadi sangat penting karena setiap bangsa yang telah bernegara memerlukan strategi dalam memanfaatkan wilayah negara sebgai ruang hidup nasional untuk menentukan kebijakan,sarana dan sasaran perwujudan kepentingan dan tujuan nasional melalui pembangunan sehingga bangsa itu tetap eksis dalam arti ideologis.

Tujuan dari geostrategi yaitu Ketahanan pada aspek ideologi , aspek politik , aspek ekonomi , aspek sosial budaya  dan ketahanan pada aspek pertahanan keamanan

Pada hakikatnya Ketahanan Nasional merupakan kondisi sekaligus konsepsi pembangunan nasional dalam langkah pencapaian tujuan dan cita – cita bangsa. Sebagai kondisi, Ketahanan Nasional merupakan kondisi kehidupan nasional yang harus diwujudkan dan dibina secara dini, terus menerus, terpadu dan sinergis. Sebagai konsepsi, Ketahanan Nasional merupakan landasan konsepsional strategis yang sekaligus merupakan pisau analisis untuk memecahkan berbagai permasalahan strategis bangsa melalui pendekatan delapan aspek kehidupan nasional (asta gatra) yang terdiri dari tiga aspek alamiah (tri gatra) yang bersifat statis dan lima aspek kehidupan (panca gatra) yang bersifat dinamis. Peran dan hubungan diantara kedelapan gatra saling terkait dan saling tergantung secara utuh menyeluruh membentuk tata laku masyarakat dalam kehidupan nasional.

Pelajari lebih lanjut:  

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 Jan 22