Berikut ini adalah pertanyaan dari ya6325365 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
3. Mengapa rasa cinta kepada tanah air sangat penting dimiliki oleh bangsa indonesia?
Jawaban:
- Rasa cinta kepada tanah air sangat penting dimiliki oleh bangsa indonesia karena bentuk implementasi dari Pancasila sila 3, yaitu persatuan indonesia.
- Dengan begitu kita tidak mudah terpengaruh oleh pengaruh negatif Budaya Luar yang akan menyebabkan terpecah belah karena kita mencintai tanah air kita sehingga akan tetap bersatu.
-
4. Mengapa bangsa Indonesia harus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa?
Jawaban:
- Kita harus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa agar diantara kita tidak ada perpecahan dalam bangsa dan tidak terjadi konflik antar individu ataupun kelompok.
- Dengan begitu pertahanan dan keamanan bangsa tidak akan melemah.
PEMBAHASAN
Manfaat mencintai tanah air dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, yaitu:
1. Tidak akan mengalami perpecahan bangsa
- Kita harus belajar dari masa kelam bangsa kita dulu yang mudah diadu domba dan belum ada rasa cinta terhadap tanah air sehingga kita terpecah belah dan saling tidak mempercayai satu sama lain.
- Hal ini sangat menguntungkan pihak penjajah untuk mengambil alih indonesia. Namun akhirnya kita sadar bahwa persatuan dan kesatuan bangsa itu penting yang pada akhirnya terjadi kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.
2. Tidak akan terjadi konflik antar individu ataupun kelompok
- Konflik antar individu dan kelompok pasti akan terjadi sebab setiap individu atau kelompok belum ada rasa cinta pada tanah air yang mengakibatkan tidak ada rasa persatuan.
- Hal ini disebabkan oleh rasa ego yang lebih mementingkan golongan mereka masing-masing. Tapi saat kita memiliki rasa cinta terhadap tanah air maka rasa bersatu akan muncul sehingga tidak akan ego masing-masing, sebaliknya akan ada rasa memahami satu sama lain yang akan menghindari konflik satu sama lainnya.
3. Pertahanan dan keamanan bangsa tidak akan melemah
- Setelah dua poin sebelumnya terlaksana akibat setiap warga memiliki rasa cinta tanah air dan menjaga persatuan bangsa maka manfaat selanjutnya kita akan memiliki pertahanan terhadap pengaruh negatif dari luar yang dengan mudah masuk dan bisa mempengaruhi rakyat.
- Hal ini akan menyebabkan keamanan di dalam bangsa karena adanya cinta tanah air dan menjaga persatuan bangsa karena kita akan mampu memilah dan memilih terhadap budaya luar apakah itu baik atau buruk untuk bangsa kita.
PELAJARI LEBIH LANJUT
- Pengertian Persatuan dan Kesatuan: yomemimo.com/tugas/39786193
- Unsur pembentuk persatuan dan kesatuan: yomemimo.com/tugas/39793720
- Untuk membina persatuan dan kesatuan: yomemimo.com/tugas/39793883
Detail Jawaban
- Kelas: 8
- Mapel: PPKN
- Materi: Persatuan
- Kode: 8.9
Kata Kunci: Cinta tanah air, persatuan dan kesatuan
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cicih23 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 09 Aug 21