kak mohon bantuannya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari ya6325365 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Kak mohon bantuannya​
kak mohon bantuannya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sistem perekonomian Indonesia diatur dalam pasal 33 UUD NRI Tahun 1945. Adanya ketentuan tersebut menunjukkan bahwa jalannya sistem perekonomian Indonesia diatur sepenuhnya oleh pemerintah pusat. (Jawaban E)

PEMBAHASAN

Dalam proses pembangunan sistem ekonomi dalam negara pasti banyak faktor yang mempengaruhinya:

1. Faktor internal

  • kondisi fisik
  • lokasi geografi
  • jumlah kualitas sumber daya alam
  • jumlah kualitas sumber daya manusia

2. Faktor eksternal

  • perkembangan teknologi
  • kondisi perekonomian dunia
  • kondisi politik dunia
  • kondisi keamanan global.

Karena itu, UUD 1945 pasal 33 mengatur sistem perekonomian indonesia. Berikut Ayat 1-4:

  1. Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas azas kekeluargaan.
  2. Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara.
  3. Bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.
  4. Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional.

Dan untuk ketentuan lebih lanjut tentang pelaksanaan pasal ini diatur dalam UU.

Untuk lebih jelasnya simak karakteristik sistem ekonomi Indonesia berdasarkan UUD 1945 pasal 33:

  • Kegiatan ekonomi adalah kegiatan bersama atau gotong royong yang mengutamakan hubungan kekeluargaan.
  • Setiap cabang produksi yang penting atau bersifat strategis dan bermanfaat untuk hidup orang banyak akan dikuasai oleh negara untuk kemakmuran rakyat.
  • Tapi kegiatan ekonomi yang dilaksanakan harus mempunyai prinsip berkelanjutan dan adanya wawasan terhadap lingkungan.
  • Pemerintah pusat juga akan mengawasi kegiatan pihak swasta secara keseluruhan, dengan begitu akan mencegah kecurangan (penipuan), praktik monopoli, dan mafia perdagangan yang merugikan. Tujuan semuanya untuk mewujudkan keadilan di kalangan masyarakat.

Misalnya:

  • Barang yang sekiranya begitu penting untuk negara dan bermanfaat untuk banyak orang atay masyarakat maka tidak boleh diberikan pihak swasta.
  • Dan negara akan membuat kebijakan, mengurus, mengatur, mengelola, dan mengawasi barang penting tersebut atau produksi strategis tersebut.
  • Sebab bila kekayaan atau barang strategis yang penting itu dibiarkan dan malah jatuh ke pihak yang salah dan tak bertanggung jawab maka kemakmuran masyarakat sulit terwujud.

KESIMPULAN

  • Opsi A salah karena pertumbuhan perekonomian di Indonesia TIDAK sesuai ketentuan UUD NRI Tahun 1945. Sebab kenyataannya sistem perekonomian Indonesia tidak bertumbuh seperti yang diharapkan dan aturan hanyalah wacana.
  • Opsi B salah karena UUD NRI Tahun 1945 TIDAK secara khusus mengatur tentang sistem perekonomian Indonesia. Sebab yang secara khusus mengatur perekonomian hanya pasal 33.
  • Opsi C salah karena TIDAK hanya ada satu ketentuan yang mengatur sistem perekonomian Indonesia. Tapi ada banyak ketentuan yang mengatur, hal ini tercantum dalam pasal 33 ayat 1-4.
  • Opsi D salah karena Keseluruhan kegiatan perekonomian di Indonesia sebagai satu kesatuan ekonomi adalah informasi umum BUKAN dari maksud dan tujuan pasal 33.
  • Opsi E BENAR karena Jalannya sistem perekonomian Indonesia diatur sepenuhnya oleh pemerintah pusat sebab UUD 45 pasal 33 dibuat agar pemerintah berfokus sebagai pengatur dalam kesejahteraan masyarakat.

Jadi, jawaban E. ✔

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Apa kegiatan ekonomi itu? yomemimo.com/tugas/29572081
  2. Jenis jenis kegiatan ekonomi yomemimo.com/tugas/23879265

Detail Jawaban

Kelas: 8

Mapel: PPKN

Materi: Pasal UUD tentang sistem perekonomian

Kode: 8.9

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cicih23 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 08 Aug 21