Berikut ini adalah pertanyaan dari permatadiandra pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar
3. jelaskan perbedaan peristiwa mencair dan menguap!
4. apa saja yang menyebabkan terjadinya peristiwa membeku, mencair, dan menguap?
5. peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa mencair?
6.peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa membeku?
7. peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa menguap?
bantuu jawabb yaa :p thank u <3
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Berdasarkan pertanyaan tentang perubahan wujud benda tersebut, maka penjelasan yang tepat yaitu:
- Perbedaan peristiwa membeku dan mencair. Membeku adalah perubahan wujud benda dari zat cair menjadi zat padat, sedangkan mencair adalah perubahan wujud dari zat padat menjadi zat cair.
- Perbedaan membeku dan menguap. Membeku adalah perubahan wujud dari zat cair menjadi zat padat, sedangkan menguap adalah perubahan wujud dari zat cair menjadi zat gas.
- Perbedaan mencair dan menguap. Mencair ialah perubahan wujud dari zat padat menjadi zat cair, sedangkan menguap ialah perubahan wujud dari zat cair menjadi zat gas.
- Peristiwa membeku, mencair, dan menguap dapat terjadi karena perubahan suhu panas, dingin, atau suhu normal di udara.
- Contoh peristiwa mencair yaitu es batu yang didiamkan di suhu ruang lama kelamaan akan berubah menjadi cair, mentega padat yang dipanaskan akan mencair.
- Contoh perisitwa membeku adalah air yang didiamkan dalam lemari pendingin akan berubah menjadi es batu, lilin cair yang didinginkan akan memadat.
- Contoh peristiwa menguap adalah air yang dipanaskan terus menerus akan habis menjadi uap air, pakaian basah yang dijemur di bawah sinar matahari akan kering karena airnya telah menguap.
Pembahasan
Pada umumnya, wujud benda dibedakan menjadi padat, cair, dan gas. Wujud benda dapat mengalami perubahan menjadi wujud benda lainnya, disebut sebagai perubahan wujud.
Selain peristiwa perubahan wujud benda membeku, mencair, dan menguap, terdapat perubahan wujud lainnya yaitu:
- Mengembun. Perubahan wujud benda dari zat gas menjadi zat cair. Terjadi karena penurunan suhu atau pelepasan panas. Contoh, adanya titik-titik air di atas daun waktu pagi hari karena pengembunan.
- Menyublim. Perubahan wujud benda dari zat padat menjadi zat gas. Terjadi karena peningkatan suhu. Contoh, kapur barus dalam lemari lama-kelamaan akan habis.
- Mengkristal. Perubahan wujud benda dari zat gas menjadi zat padat. Terjadi karena penurunan suhu atau pelepasan panas. Contoh, proses pembentukan garam dari air laut.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang perubahan wujud pada pembentukan salju yomemimo.com/tugas/16036978
- Materi tentang pengkristalan dan contohnya yomemimo.com/tugas/3304653
- Materi tentang perubahan wujud benda yomemimo.com/tugas/1047966
Detail Jawaban
Kelas: 4
Mapel: Sains
Bab: Sifat dan Perubahan Wujud Benda
Kode: 4.4.6
#AyoBelajar
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rizkyerapee dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 07 May 22