perhatikan perilaku masyarakat yang ada di lingkungan sekitar tempat tinggalmu

Berikut ini adalah pertanyaan dari anisanisatul59 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Perhatikan perilaku masyarakat yang ada di lingkungan sekitar tempat tinggalmu terkait penerapan nilai-nilai sila keempat Pancasila dalam kehidupan sehari-hari selanjutnya Lakukan analisis terhadap penerapan nilai-nilai sila keempat Pancasila dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan hasil pengamatan tersebut Tuliskan hasil pengamatanmu pada kolom berikut________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban :

Penjelasan :

Sila ke - 4 Pancasila tentang berbunyi "Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan" dan memiliki simbol "Kepala banteng" yang berarti hewan yang suka berkumpul atau berkelompok. Maknanya, masyarakat suka berkumpul untuk musyawarah dan gotong royong.

• Penerapan sila keempat dilingkungan tempat tinggal. Seperti menentukan kegiatan membersihkan rumah, rekreasi bersama keluarga, dan lain sebagainya dilakukan secara musyawarah.

Nilai - nilai dari sila keempat Pancasila dalam kegiatan musyawarah di lingkungan tempat tinggal adalah dapat mencapai kesepakatan bersama dengan semangat kekeluargaan dan memperkuat hubungan keluarga.

Musyawarah dapat berjalan dengan baik apabila anggota musyawarah dapat menerima hasil musyawarah secara ikhlas dan lapang dada

• Penerapan sila keempat Pancasila dilingkungan masyarakat. Seperti musyawarah untuk menentukan jadwal kegiatan ronda malam, memilih ketua RT atau RW, dan jadwal kegiatan kerja bakti dilaksanakan secara bersama-sama secara gotong royong.

Nilai - nilai dari sila keempat Pancasila dalam kegiatan musyawarah di lingkungan masyarakat adalah dapat mencapai kesepakatan bersama serta dapat memperkuat tali persaudaraan antarwarga.

Musyawarah dapat berjalan dengan baik apabila anggota musyawarah dapat menerima hasil musyawarah secara ikhlas dan lapang dada.

• Penerapan sila keempat Pancasila dilingkungan sekolah. Seperti pemilihan ketua kelas, jadwal piket, dan lain sebagainya dilakukan secara musyawarah.

Nilai - nilai dari sila keempat Pancasila dalam kegiatan musyawarah di lingkungan sekolah adalah dapat mencapai kesepakatan bersama dan dapat memperkuat tali persaudaraan antarsiswa

Musyawarah dapat berjalan dengan baik apabila anggota musyawarah dapat menerima hasil musyawarah secara ikhlas dan lapang dada.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FelisSmart dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 11 May 22