10. Sebutkan tugas bagi seorang peserta didik dalam mengisi kemerdekaan

Berikut ini adalah pertanyaan dari ningtyasaprilia12 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

10. Sebutkan tugas bagi seorang peserta didik dalam mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia! Jawab: ........tolong kak secepatnya ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

•Disiplin mengikuti upacara

•Mematuhi tata tertib di sekolah

•Menjaga nama baik diri sendiri di sekolah

•Giat belajar

•Berlombah-lombah meraih prestasi

Penjelasan:

1. Setiap hari Senin maupun hari-hari besar nasional lainnya siswa diwajibkan untuk mengikuti upacara yang diadakan di sekolah. Disiplin dan tertib mengikuti upacara merupakan salah satu hal yang dapat kamu lakukan dalam mempertahankan kemerdekaan.

2.Selain disiplin mengikuti upacara bendera, sebagai bentuk peran siswa dalam mempertahankan kemerdekaan adalah selalu patuh terhadap semua tata tertib dan peraturan sekolah. Mentaati peraturan dan tata tertib di sekolah merupakan bentuk kedisiplinan yang harus ditanamkan sejak dini. Perlu kamu ketahui bahwa rasa disiplin menjadi salah satu kunci dari kesuksesan di masa depan.

3.Bentuk mempertahankan kemerdekaan lainnya adalah menjaga nama baik dari diri sendiri dan juga sekolah. Menjaga nama baik diri sendiri bukan hanya harus dilakukan ketika berada di lingkungan sekolah saja, tetapi juga di rumah dan lingkungan lainnya. Dengan menjaga nama baik diri sendiri kamu secara tidak langsung juga menjaga nama baik sekolah. Terlebih lagi kalau kamu mampu menjadi siswa yang berprestasi dalam berbagai perlombaan.

4.Apakah selama ini kamu selalu giat belajar? Kalau iya artinya kamu sudah melakukan upaya mempertahankan kemerdekaan. Anak yang malas selain tidak produktif juga biasanya sulit untuk mendapatkan nilai yang bagus di sekolah. Kalau nilai kamu cenderung selalu kurang bagus maka nantinya akan lebih sulit untuk meraih masa depan. Jadi mulai sekarang kamu harus lebih giat belajar dan jangan menunda-nunda untuk mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru.

5. Kemerdekaan yang telah didapatkan dengan perjuangan oleh leluhur dan para pahlawan akan sia-sia saja kalau tidak diisi dengan hal-hal positif. Kemerdekaan harus diisi dengan pembangunan di segala bidang agar Indonesia bisa menjadi negara yang maju dan disegani di dunia.

Oleh sebab itu, kamu sebagai siswa dan akan menjadi generasi penerus serta pemimpin masa depan harus berusaha untuk meraih prestasi sebaik mungkin. Prestasi tersebut tidak hanya terbatas pada bidang akademik saja tetapi juga dapat kamu wujudkan melalui hal-hal diluar akademik seperti olahraga, kesenian dan sebagainya.

Setiap siswa harus berperan aktif dalam mengisi dan mempertahankan kemerdekaan. Peran siswa dalam mempertahankan kemerdekaan sebenarnya dapat kamu lakukan melalui hal-hal sederhana yang sudah tidak asing lagi dalam keseharian. Jadi, bukan berarti harus pergi berperang menjaga perbatasan negara.

Kamu bisa memulai upaya dalam mengisi kemerdekaan tersebut dengan menuntut ilmu di sekolah unggulan seperti SMA Dwiwarna (Boarding School). Beragam fasilitas lengkap dan perolehan akreditasi A akan mendukung potensi siswa untuk meraih prestasi terbaiknya.

  • Semoga membantu
  • Dapat bermanfaat
  • :)
  • Terimakasih
  • To long like dan kasih jd jwbn terbaik pleas:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh liamamigea dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 03 Dec 22