10 contoh sikap peduli terhadap sesama​

Berikut ini adalah pertanyaan dari raisahrahma26 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

10 contoh sikap peduli terhadap sesama​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sikap peduli pada sesama adalah sikap empati yang kuat dalam diri seseorang yng mendorong ia untuk membantu mengatasi masalah yang dihadapi atau meringankan beban yang ditanggung. Peduli pada sesama adalah salah satu amanat Pancasila.

» PEMBAHASAN

Berikut ini sepuluh contoh sikap peduli terhadap sesama:

  1. Rajin berdonasi pakaian layak pakai ke panti asuhan.
  2. Gemar berdonasi semampunya untuk korban bencana alam.
  3. Membagi bekal makanan pada teman kelas yang tidak membawa bekal ke sekolah.
  4. Membuang sampah pada tempatnya di sekolah agar pekerjaan petugas kebersihan lebih ringan.
  5. Membantu ayah dan ibu di rumah agar beban mereka berkurang.
  6. Bersedekah kepada mereka yang membutuhkan.
  7. Memberikan makanan pada mereka yang meminta-minta (tidak memberikan uang sebab di beberapa daerah dilarang).
  8. Menjenguk kawan yang sakit.
  9. Menolong orang lanjut usia menyebrangi jalan.
  10. Menolong teman yang mengalami perundungan atau bully dengan melaporkan pada pihak berwenang di sekolah.

Dan lain-lain.  

» Pelajari Lebih Lanjut

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : 4 SD

Mapel    : Tematik

Bab        : Tema 3 Peduli Terhadap Makhluk Hidup  

Kode      : -

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 04 Aug 20