Bacalah penggalan teks berikut ini!Selalu menjaga dan memelihara nama baik

Berikut ini adalah pertanyaan dari aditya6787 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Bacalah penggalan teks berikut ini!Selalu menjaga dan memelihara nama baik bangsa merupakan bentuk tanggung jawab warga negara di mata dunia internasional sebagai bangsa dan negara yang merdeka, berdaulat, beradab dan bermartabat. Untuk itu sebagai warga negara yang baik, seseorang harus selalu menjaga persatuan dan kesatuan, menjauhkan dari sikap dan perilaku yang diskriminatif atau membeda-bedakan. Membina solidaritas sosial sebagai sesama warga negara Indonesia akan menciptakan kerukunan hidup berbangsa dan bernegara.Gagasan pokok teks diatas ialah… *A.Sebagai warna negara Indonesia harus selalu membina solidaritas sosial
B.Warga negara yang baik ialah seseorang yang menjauhkan dari sikap dan perilaku yang diskriminatif atau membeda-bedakan
C.Warga negara yang baik ialah selalu menjaga persatuan dan kesatuan
D.Tanggung jawab warga negara ialah selalu menjaga dan memelihara nama baik bangsa
Tolong dijawab kak​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Gagasan pokok penggalan teks di atas yaitu tanggung jawab warga negara adalah senantiasa menjaga serta memelihara nama baik bangsa (D).

» Pembahasan

Gagasan pokok adalah suatu ide atau gagasan utama yang menjadi dasar dari penulisan suatu teks atau bacaan. Gagasan pokok ini menjadi gambaran umum dari semua yang ditulis dalam bacaan atau paragraf. Gagasan pokok dijumpai dalam kalimat utama baik itu yang letaknya di awal atau di akhir paragraf.

Pada penggalan teks di soal, kalimat utamanya ada di awal paragraf yang menyatakan bahwa bentuk tanggung jawab warga negara adalah menjaga dan memelihara nama baik bangsa. Dengan demikian, jawaban yang benar adalah D. Adapun jawaban A, B dan C adalah keliru.

» Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang perlunya pelaksanaan tanggung jawab di sekolah yomemimo.com/tugas/46389701
  2. Materi tentang contoh bentuk tanggung jawab yang pernah dilakukan yomemimo.com/tugas/46545163
  3. Materi tentang bentuk tanggung jawab masyarakat yomemimo.com/tugas/38880661

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : SD

Mapel    : Bahasa Indonesia

Bab        : Menemukan Gagasan Pokok Dalam Bacaan

Kode      : -

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 May 21