tuliskan 3 contoh masing masing dari sila 1-5 di kehidupan

Berikut ini adalah pertanyaan dari amyandshooky75 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Tuliskan 3 contoh masing masing dari sila 1-5 di kehidupan sehari hari

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sila Pertama: Ketuhanan yang Maha Esa

Pengamalan sila pertama yang bisa dilakukan dalam kehidupan sehari-hari, misalnya.

1. Mengajak keluarga yang memiliki kepercayaan yang sama untuk beribadah bersama

2. Menghormati umat agama lain dan tidak memaksakan ajaran agama kepada umat lain

3. Menjaga ketertiban di rumah ibadah

Sila Kedua: Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

Bentuk pengamalan sila kedua, yakni antara lain:

1. Saling menghormati

2. Tolong menolong dengan tetangga

3. Tidak membeda-bedakan teman berdasarkan suku, agama, warna kulit, ekonomi, dan pendidikan

Sila Ketiga: Persatuan Indonesia

Untuk pengamalan sila Persatuan Indonesia, antara lain bisa melakukan hal berikut ini:

1. Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar ketika bertemu dengan orang yang berbeda daerah

2. Mendukung usaha anak bangsa dengan membeli produk dalam negeri

3. Tidak membangga-banggakan bangsa lain dan merendahkan bangsa itu sendiri.

Sila Keempat: Kerakyatan yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan Perwakilan

Perwujudan pengamalan sila keempat, antara lain:

1. Terlibat dan aktif dalam gerakan sosial, seperti donor darah, donasi, dan bersedekah

2. Mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi dengan tidak korupsi, tepat waktu, dan disiplin

3. Tidak memaksakan kehendak pada orang lain.

Sila Kelima: Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Pengamalan sila Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia dapat diwujudkan dalam perlikau berikut ini:

1. Menggunakan dan menjaga kebersihan fasilitas umum

2. Membayar iuran BPJS

3. Membayar pajak

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh khcahaya dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 16 Jun 21