8. Perbedaan cita-cita dengan teman, tidak boleh membuat terpecah belah,

Berikut ini adalah pertanyaan dari meidieakrie pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

8. Perbedaan cita-cita dengan teman, tidak boleh membuat terpecah belah, tetapi harus
tetap.....​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Perbedaan cita-cita diri dengan teman tak boleh membuat kita terpecah belah tetapi harus tetap RUKUN dan HARMONIS, saling menghargai, menghormati, melengkapi dan menguatkan.

» Pembahasan

Perbedaan adalah salah satu takdir Tuhan YME dalam kehidupan manusia. Perbedaan erat dengan keragaman di mana ada banyak sekali jenis-jenis atribut yang melekat antara manusia satu dengan manusia lainnya. Perbedaan dan keragaman ini harus diterima baik dan disikapi bijaksana sebab kita sendiri merupakan makhluk ciptaan Tuhan YME yang wajib menerima apapun ketetapan-Nya.

Salah satu perbedaan yang ada pada manusia adalah perbedaan karakteristik diri. Contohnya seperti yang disinggung pada soal yakni perbedaan cita-cita. Teman kita tentu ada yang cita-citanya menjadi dokter, pembalap, guru, pilot, pengusaha, pedagang, penyanyi dan lain sebagainya. Perbedaan cita-cita ini jangan dipandang hal buruk dan jurang pemisah. Sebaliknya, keberagaman cita-cita harus dipandang positif dan disikapi bijaksana sebab semakin beragam cita-cita maka semakin mudah manusia melengkapi kebutuhan hidupnya. Selain itu, beragam cita-cita juga akan mendukung keberagaman kegiatan ekonomi yang baik dalam mewujudkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.

Keberagaman cita-cita di kelas jangan menjadi sumber masalah dan menjadikan hubungan terpecah belah. Keberagaman ini seharusnya dipandang sebagai jalan untuk saling melengkapi, saling menguatkan dan menyempurnakan. Maka, apapun cita-cita temanmu, selama itu positif dan baik maka wajib kita dukung dengan baik pula.

» Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang keberagaman budaya yang ada di Indonesia yomemimo.com/tugas/136611
  2. Materi tentang pengertian keberagaman ekonomi yomemimo.com/tugas/6961140
  3. Materi tentang 3 manfaat keragaman kegiatan yomemimo.com/tugas/45817820

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : SD

Mapel    : Tematik (Muatan PPKN)

Bab        : Keberagaman di Sekitarku

Kode      : -

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Jun 21