Apa yg menyebabkan Indonesia dipandang baik oleh negara lain?

Berikut ini adalah pertanyaan dari maulidiafebriyanti10 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Apa yg menyebabkan Indonesia dipandang baik oleh negara lain?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Indonesia adalah sebuah negara yang kaya akan kebudayaandankearifan lokal.Hal ini menjadipedoman hidup setiap warga negara Indonesia. Sehingga warga Indonesia memiliki kepribadian yang beradabdansopan kepada semua orang. Sehingga setiap warga luar negeri yang masuk ke Indonesia mempunyai rasa nyaman dan betah untuk berada di Indonesia. Berikut ini beberapa penyebab Indonesia dipandangn baik oleh negara lain:

  1. Mempunyai sikap ramah dan santun.
  2. Menjaga hubungan baik dan setia kawan.
  3. Menolak segala bentuk diskriminasi.

Pembahasan

Indonesia dikenal sebagai bangsa yang ramah dan mudah bergaul oleh semua bangsa di dunia sejak zaman dahulu. Hal ini ditandai dengan banyaknya negara yang segera mengakui kemerdekaan Indonesiasetelah Indonesiamemproklamasikan kemerdekaanya. Selain itu Indonesia juga mudah dalam menjalin kerjasama dan hubungan baik dengan bangsa lain. Bukti keramahan bangsa Indonesia juga ditunjukan dengan banyaknya turis mancanegara yang setiap tahun selalu meningkat.

Penyebab Indonesia di Pandang Baik oleh Negara Lain

Berikut ini beberapa penyebab bangsa lain memandang baik bangsa Indonesia:

  1. Mempunyai sikap ramah dan santun. Setiap turis mancanegara yang berkunjung ke Indonesia memiliki kesan yang baik. Salah satunya disebabkan keramahan dan sikap sopan santun yang ditunjukan oleh bangsa Indonesia. Keramahan orang Indonesia merupakan salah satu jati diri bangsa Indonesia. Hal ini disebabkan setiap budaya yang ada di Indonesia selalu mengajarkan setiap warganya untuk selalu berperilaku ramah dan sopan kepada semua orang.
  2. Menjaga hubungan baik dan setia kawan. Indonesia dikenal sebagai negara yang setia kawan sejak Indonesia merdeka. Hal ini diwujudkan dengan Indonesia mendukung setiap negara-negara yang baru merdeka untuk memperjuangkan kemerdekaannya. Bukti kesetiakawanan Indonesia adalah dengan menggalang kekuatan bersama melalui berbagai macam gerakan dan organisasi internasional diantaranya adalah Gerakan Non BlokdanASEAN.
  3. Menolak segala bentuk diskriminasi. Ideologi dan kebudayaan di indonesia menentang keras setiap bentuk diskriminasi. Perilaku diskriminasi akan mendapat tindakan yang tegas oleh aparat penegak hukum. Selain itu pelaku diskriminasi juga akan mendapatkan sanksi sosial dari masyarakat. Perilaku warga Indonesia yang anti diskriminasi membuat semua warga negara luar negeri merasa nyaman untuk berkunjung ke Indonesia. Hal ini disebabkan mereka merasa tidak akan direndahkan atau diperlakukan berbeda apabila berkunjung ke Indonesia.

Pelajari lebih lanjut:

Detail jawaban:

Kelas: VIII

Mapel: PPKn

Bab: 1 - Pancasila sebagai Ideologi Negara dan Dasar Negara Indonesia

Kode: 8.9.1

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ardianpradana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Jun 21