Berikut ini adalah pertanyaan dari hafizahainun pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Solusi permasalahan penyelenggaran hajatan tanpa memperhatikan protokol kesehatan di masa pandemi covid-19 adalah :
- Menghubungi pihak kepolisian dan pemerintah daerah agar memanggil pihak penyelenggara supaya diketahui alasan mengapa tidak diterapkan protokol kesehatan dalam acara yang dihadiri ribuan orang
- Melakukan test antigen atau PCR massal untuk mengetahui kondisi kesehatan orang-orang yang datang dan terlibat dalam acara hajatan itu
- Mengisolasi wilayah tempat pelaksanaan hajatan, dimana warga tidak diperbolehkan keluar masuk wilayah sebelum ada hasil test covid-19
- Menerapkan karantina selama 14 hari bagi warga yang hasil testnya positif covid-19
- Memberikan edukasi kepada seluruh warga tentang pentingnya meminta ijin untuk menyelenggarakan acara hajatan dengan tidak menghadirkan banyak orang, sebelum situasi dinyatakan bebas pandemi secara nasional
Pembahasan :
Sampai saat ini, Indonesia masih belum dinyatakan aman dari Pandemi Covid-19. Meski pemerintah sudah melakukan pelonggaran aktivitas masyarakat dan sedang dalam tahap pelaksanaan vaksinasi massal, masyarakat tetap diminta untuk berhati-hati dan tidak bertindak ceroboh, seperti menggelar hajatan yang dihadiri ribuan orang, tanpa menerapkan protokol kesehatan.
Untuk situasi sekarang ketika menggelar hajatan sudah diperbolehkan, seharusnya tidak dengan menghadirkan banyak orang apalagi sampai ribuan. Penting juga untuk menetapkan waktu kedatangan para tamu, dan himbauan agar tamu tidak berlama-lama di acara tersebut. Hal paling penting adalah menerapkan protokol kesehatan dengan anjuran para tamu untuk mengenakan masker, menjaga jarak dengan tamu lain, serta rajin mencuci tangan.
Terkait pandemi, tugas kita sebagai warga negara yang baik adalah menaati setiap aturan yang diberikan oleh pemerintah, demi keselamatan dan kesehatan bersama.
Kepatuhan masyarakat terhadap peraturan yang sudah ditetapkan menjadi penting, karena masyarakat hidup terikat dengan norma dan interaksi sosial. Jadi, jika kita berbuat sesuatu yang bisa merugikan atau membuat kesusahan banyak orang, sudah pasti dianggap melanggar norma. Dalam masalah pandemi covid-19, apabila banyak masyarakat yang tidak patuh, maka jumlah orang yang terinfeksi dan sampai meninggal dunia, akan terus bertambah.
Pelajari lebih lanjut :
Materi tentang kepatuhan masyarakat yomemimo.com/tugas/3486911
Materi tentang penjelasan kondisi New Normal Pandemi covid-19 yomemimo.com/tugas/29617324
Materi tentang norma-norma yang berlaku di masyarakat yomemimo.com/tugas/4191076
Detail jawaban :
Kelas : Sekolah Dasar
Mata pelajaran : PPKN
Bab : 2 - Aturan atau norma di masyarakat
Kode : 3.9.2
#AyoBelajar
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rinidinia dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 04 Jul 21