cara mengatasi dampak negatif iptek pada bidang sosial budaya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari ikaaanuraiinn pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Cara mengatasi dampak negatif iptek pada bidang sosial budaya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

IPTEK dapat mempermudah pekerjaan manusia dan menjadi solusi bagi permasalahan yang ada. Namun IPTEK harus digunakan dengan bijak. Berikut ini beberapa cara mengatasi dampak buruk IPTEK bagi sosial budaya:

  • Gunakan teknologi sesuai tujuan
  • Dampingi anak dibawah umur
  • Filter informasi dengan bijak

Pembahasan

Perkembangan IPTEK  di dunia berjalan begitu cepat. Kita dapat merasakan berbagai macam kemudahan karena segala kemajuan IPTEK. Namun kemajuan IPTEK juga memiliki dampak negatif. Oleh karena diperlukan pemahaman dan antisipasi oleh masyarakat agar dapat menghindari dampak negatif dari kemajuan IPTEK. Berikut ini beberapa cara mengatasi dampak buruk dari IPTEK:

  1. Gunakan teknologi sesuai tujuan. Berbagai macam teknologi yang muncul akibat kemajuan IPTEK memiliki fungsinya masing-masing. Kita tidak boleh menggunakan teknologi untuk hal-hal tertentu karena dapat melanggar ketentuan dalam penggunaan alat tersebut. Selain itu penyalahgunaan teknologi dapat membahayakn diri kita sendiri.
  • Dampingi anak di bawah umur. Bagi anak-anak yang memiliki usia dibawah umur harus didampingi dalam menggunakan teknologi. Sebab sering kali banyak informasi yang tidak baik untuk anak dibawah umur. Banyak budaya-budaya dari asing yang dapat berpengaruh buruk bagi anak-anak. Selain itu waktu penggunaan juga diatur. Anak harus bergaul dan bersosialisasi dengan temannya.
  • Filter informasi dengan bijak. Kemajuan IPTEK membawa masuk segala informasi dan budaya dari luar. Beberapa budaya tentu tidak cocok dengan budaya Indonesia. Oleh karena itu perlu kesadaran untuk memfilter mana budaya asing yang baik dan tidak.

Pelajari lebih lanjut

Detil jawaban

Kelas: 8

Mapel: IPS

Bab: Bab 2 - Dinamika Kependudukan dan Pembangunan Nasional Prawacana

Kode: 8.10.2

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ardianpradana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 01 Jul 21