ipa tema 4 kls 5 apa yang terjadi jika organ peredaraan

Berikut ini adalah pertanyaan dari elriar1202 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Ipa tema 4 kls 5apa yang terjadi jika organ peredaraan darah terganggu

maaf tolong jawabannya ada kata kata jantungnya gak soalnya ini ada teks nya judulnya jantung dalam sistem peredaraan darah makasihhh

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Terganggunya organ peredaran darah akan membuat proses distribusi oksigen dan nutrisi dari jantung ke berbagai organ dan jaringan tubuh akan terganggu. Hal ini tentu akan menyebabkan munculnya beberapa gejala kesehatan .

Pembahasan :

Sistem peredaran darah berperan dalam mengirim darah, oksigen, dan nutrisi ke seluruh tubuh. Bila aliran darah ke bagian tubuh tertentu berkurang karena suatu kondisi, hal ini dapat menimbulkan berbagai gejala akibat gangguan pada sistem peredaran darah.

Sistem peredaran darah terdiri dari jantung dan pembuluh darah, yang meliputi pembuluh darah arteri, vena, dan kapiler. Jantung merupakan organ utama sistem peredaran darah yang memiliki fungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Arteri dan vena memiliki fungsi yang berbeda. Arteri akan membawa darah keluar dari jantung ke seluruh tubuh, lalu vena membawa darah kembali ke jantung. Jaringan kapiler menghubungkan arteri dan vena, mengirim nutrisi dan oksigen ke sel tubuh, serta mengeluarkan zat sisa metabolisme, seperti karbon dioksida.

Jika aliran darah terganggu, organ tubuh akan mengalami kerusakan dan mengakibatkan terjadinya beberapa penyakit.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Hanzori dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 Jan 22