Seorang ibu akan membeli perhiasan ditoko emas , tidak lama

Berikut ini adalah pertanyaan dari ina3118 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Seorang ibu akan membeli perhiasan ditoko emas , tidak lama kemudian si pelayan toko menghampiri seorang ibu tadi dan menanyakan mau membeli perhiasan model apa, lantas ibu tadi menjawab dan terjadilah proses tawar mewar harga tentunya, ternyata ibu tadi menawar harga lebih rendah dibanding harga penawaran yang ditawarkan si pelayan toko tadi, karena si ibu keberatan dengan harga tersebut akhirnya tidak jadi membeli perhiasan. a. Menurut saudara apakah asas hukum perjanjian konsensualisme sudah berlaku pada kasus diatas. Coba saudara analisis dan berikan penjelasannya! b. Analisislah menurut pendapat saudara apakah ada pelangggaran atas asas hukum perjanjian konsensualisme pada kasus diatas?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

a). Menurut saya, asas hukum perjanjian konsensualisme belum berlaku pada soal di atas. Hal tersebut tampak pada ketidaksetujuan antara sang ibu dan pelayan toko mengenai harga barang yang ingin diperjual belikan, sehingga kegiatan jual beli pun tidak berlanjut.

b). Menurut saya, tidak ada pelanggaran atas asas hukum konsesualisme dalam soal di atas. Kedua pihak yang mengadakan perjanjian sudah berdiskusi dan akhirnya sepakat bahwa tidak ditemukan titik persetujuan di antara keduanya, sehingga proses jual beli pun tidak dilanjutkan, sehingga asas konsensualisme pun belum berlaku.

Pembahasan

Asas konsensualisme merupakan asas yang menyatakan bahwa para pihak yang mengadakan suatu perjanjian harus sepakat mengenai hal-hal pokok dalam perjanjian tersebut. Asas konsensualisme tercantum sebagai salah satu syarat keabsahan perjanjian menurut pasal 1320 KUH Perdata.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang asas-asas perjanjian internasional yomemimo.com/tugas/224092

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ChristaviaAyunda dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 16 Jan 23