1. Memasukkan bola ke keranjang lawan dan menjaga keranjang sendiri

Berikut ini adalah pertanyaan dari josephtedez pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. Memasukkan bola ke keranjang lawan dan menjaga keranjang sendiri agar tidak kemasukan bola. Pernyataan tersebut merupakan . . . . permainan bola basket. *A. tujuan

B. hakikat

C. prinsip

D. gerak spesifik

2. Operan yang berguna untuk operan jarak pendek, karena akan menghasilkan kecepatan, ketepatan, dan kecermatan terhadap teman yang diberi bola. Jarak lemparan 5 sampai 7 meter. Gerakan ini merupakan operan . . . . *

A. operan pantulan

B. operan dari depan dada (chest pass)

C. operan dari atas kepala

D. operan dari samping

3. Operan ini dilakukan dengan dua tangan dan bola berada di atas kepala agak ke belakang. Operan ini sangat efektif dan bila diperlukan mengoperkan bola dengan segera saat menerima bola dalam posisi tinggi. Gerakan ini merupakan operan . . . . *

A. operan pantulan

B. opran dari depan dada (chest pass)

C. operan dari atas kepala



4. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini yang merupakan gerak spesifik permainan bola basket. 1. Berdiri dengan sikap kaki melangkah menghadap arah datangnya bola. 2. Kedua lengan dijulurkan ke depan menyongsong arah datangnya bola dengan sikap telapak tangan menghadap arah datangnya bola. 3. Berat badan bertumpu pada kaki depan. 4. Setelah bola menyentuh telapak tangan, tariklah kaki depan ke belakang. 5. Sikut lengan ditekuk hingga bola ditarik mendekati dada/badan. 6.Badan agak condong ke depan. 7. Berat badan bertumpu pada kaki belakang. 8.Posisi bola dipegang di depan badan. Berdasarkan pernyataan-pernyataan di atas, gerakan tersebut merupakan gerak spesifik . . . . *

A. menangkap bola

B. menangkap bola dari depan dada

C. menangkap bola dari dari atas kepala

D. menangkap bola dari dari samping

5. Agar bisa bermain kasti dengan baik, seorang pemain dituntut harus memilikibeberapa kemampuan gerak spesifik permainan kasti, seperti: memukul, melempar,dan menangkap bola serta kemampuan . . . . *

A. berlari

B. berjalan

C. menggapai tiang hinggap

D. mematikan pergerakan lawan

6. Gerakan ini merupakan sebuah gerakan melempar bola yang menggunakan ayunan kebelakang kepala atas agar bola dapat melambung jauh. Gerakan lemparan ini dalam permainan kasti berguna untuk melakukan operan dengan jarak yang jauh.Gerakan ini merupakan gerak spesifik melempar bola . . . . *

A. mendatar

B. melambung

C. menggelundung

D. menyusur tanah

7. Variasi gerak spesifik merupakan gabungan beberapa hal gerak spesifik yang dilakukan dalam satu rangkaian gerakan, dengan tujuan agar pemain dapat memperkirakan efek dari pukulan, mengetahui yang harus dilakukan untuk mencetak angka, dan . . . . *

A. membuat tempo permainan

B. membuat strategi permainan

C. mempertahankan wilayah pertahanan

D. melakukan serangan yang optimal

8. Memasukkan bola ke keranjang lawan dan menjaga keranjang sendiri agar tidak kemasukkan bola. Pernyataan tersebut merupakan . . . . permainan bola basket. *

A. tujuan

B. hakikat

C. prinsip

D. gerak spesifik


Tolong dijawab dengan benar

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. Gerakan memasukkan bola ke dalam keranjang musuh dan tetap berusaha menjaga agar keranjang tidak kemasukan oleh bola musuh merupakan (A) tujuan permainan bola basket.
  2. Saat melakukan operan dengan jarak pendek antara 5 sd 7 meter, maka digunakan operan (B) operan dari depan dada (chest pass) agar menghasilkan kecepatan, ketepatan dan kecermatan kepada teman yang diberi bola.
  3. Saat posisi bola tinggi, maka operan akan dianjurkan dengan dua tangan dimulai bola berada di atas kepala agak ke belakang. Maka operan yang dimaksud adalah (C) operan dari atas kepala.
  4. Dari beberapa pernyataan tentang gerakan spesifik yang disebutkan di atas, maka yang dimaksud sesuai dengan gerakan-gerakan tersebut adalah gerak spesifik dalam (B) menangkap bola dari depan dada.
  5. Keterampilan gerakan memukul, melempar dan menangkap bola kasti diperlukan agar dapat melakukan permainan bola kasti dengan benar.  Gerakan yang harus dikuasai selain itu adalah (A) berlari.
  6. Gerakan spesifik dalam melempar bola dengan cara ayunan ke belakang dan bola dapat melambung jauh merupakan gerakan spesifik melempar bola (B) melambung.
  7. Variasi gerak spesifik dalam kasti selain untuk mencetak angka juga untuk (D) melakukan serangan yang optimal.
  8. Gerakan untuk memasukkan bola ke dalam keranjang musuh dan tetap berusaha menjaga agar keranjang tidak kemasukan oleh bola musuh merupakan (A) tujuan permainan bola basket.

Pembahasan

Berikut ini adalah pembahasan dari jawaban yang benar di atas:

  • Nomor 1 jawaban benar adalah opsi A karena memang tujuan dari bola basket untuk memasukkan bola ke keranjang musuh dan mempertahankan dari serangan musuh.
  • Nomor 2 jawaban yang benar adalah opsi B karena operan ini efektif untuk jarak dekat.
  • Nomor 3 jawaban yang benar adalah opsi C karena dari atas kepala cenderung berasal dari bola tinggi.
  • Nomor 4 jawaban yang benar adalah opsi B karena asal bola yang meluncur dari depan.
  • Nomor 5 jawaban yang benar adalah opsi A karena lari juga digunakan untuk gerakan menuju pos atau tiang hinggap setelah memukul.
  • Nomor 6 jawaban benar aalah opsi B karena pada soal jelas tersebut kata melambung.
  • Nomor 7 jawaban yang benar adalah opsi D karena tujuan dari permainan agar tidak mudah kalah adalah dengan cara menyerang.
  • Nomor 8 awaban benar adalah opsi A karena memang tujuan dari bola basket untuk memasukkan bola ke keranjang musuh dan mempertahankan dari serangan musuh.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang tembakan permainan bola basket yomemimo.com/tugas/24004298
  2. Materi tentang 2 gerak spesifik menembak basket yomemimo.com/tugas/34310906
  3. Materi tentang poin poin dalam bola basket yomemimo.com/tugas/21556792

Detail Jawaban

Kelas: 9 SMP

Mapel: Penjaskes

Bab: Bab 12 - Permainan Bola Basket

Kode: 9.22.12

#AyoBelajar #SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fendipanduwinata dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 20 Jun 22