Sebutkan dan jelaskan aba aba dalam start jongkok dalam nomor

Berikut ini adalah pertanyaan dari RaquellaMukta7477 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan dan jelaskan aba aba dalam start jongkok dalam nomor lari

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Aba-abadalamstart jongkok dalam nomor lari, yaitu aba-aba "bersedia", aba-aba "siap", dan aba-aba "mulai". Aba-aba bersedia adalah aba-aba pertama dalam start jongkok. Setelah aba-aba bersedia, kemudian dilanjutkan dengan aba-aba siap. Selanjutnya aba-aba mulai yang menandakan peserta mulai berlari.

Pembahasan

Aba-aba start jongkok dilakukan dalam tiga tahapan, yaitu aba-aba bersedia, aba-aba siap, dan aba-aba mulai. Aba-aba mulai dapat juga diganti dengan tiupan peluit atau tembakan pistol tanpa peluru.

Berikut ini langkah-langkah melakukan aba-aba start jongkok, yaitu:

  • Aba-aba "bersedia", yaitu pada posisi ini pelari harus menempatkan kakinya pada blok pada masing-masing lintasan. Berikut ini posisi pada aba-aba bersedia, yaitu:
  1. Tempelkan lutut kaki bagian belakang di tanah.
  2. Tempelkan jari-jari tangan di tanah dengan membentuk huruf v terbalik.
  3. Posisi kepala datar dengan punggung.
  4. Pandangan mata lurus ke bawah.
  • Aba-aba "siap" yaitu aba-aba setelah bersedia, dengan sikap pada aba-aba siap menyesuaikan dengan posisi bersedia, yaitu:
  1. Lutut kaki depan membentuk sudut 90 derajat dan lutut kaki belakang membentuk sudut 120-140 derajat.
  2. Angkat panggul ke arah depan atas secara perlahan hingga sedikit lebih tinggi dari bahu.
  3. Pandangan mata ke bawah.
  • Aba-aba "mulai" yaitu aba-aba setelah siap. Pada posisi aba-aba mulai yaitu:
  1. Tolakkan kaki dari bolok ke depan dengan kekuatan penuh.
  2. Badan dalam posisi condong ke depan disertai ayunan lengan.
  3. Lakukan gerakan lari pendek-pendek tapi cepat pada awal lari untuk menjaga keseimbangan tubuh.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang cara melakukan start jongkok, pada: yomemimo.com/tugas/5564605

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sentama06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 04 Aug 22