Bagaimana cara mengkoordinasikan gerak kaki dan tangan pada olahraga renang

Berikut ini adalah pertanyaan dari Rasyasi7015 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana cara mengkoordinasikan gerak kaki dan tangan pada olahraga renang gaya dada.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Gaya dada atau gaya katak memiliki beberapa gerakan koordinasi. Gerakan tersebut memadukan kekuatan gerak kaki dan tangan serta kemampuan bernapas.

Menguasai gerakan koordinasi ini tentu mempermudah perenang dalam mempelajari serta melakukannya.

Mengutip dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) berikut penjelasan tentang gerakan koordinasi dalam renang gaya dada:

Gerak koordinasi bernapas dan gerak kaki

Gerak kaki dalam gaya dada sangatlah penting. Menguasai gerak kaki dalam gaya dada menyebabkan tubuh bisa berenang lebih cepat.

Gerak koordinasi bernapas dan kaki dalam renang gaya dada, wajib dikuasai oleh para perenang.

Baca juga: Analisis Gerak Ritmik Langkah Kaki

Bagaimana cara melakukannya?

Tubuh didorong ke depan menggunakan tungkai kaki. Lakukan gerakan ini sebanyak tiga kali sambil menarik napas satu kali.

Saat kepala berada di dalam air, buang napas melalui hidung dan mulut secara perlahan. Lakukan gerakan ini bersamaan dengan menggerakkan tungkai kaki sebanyak tiga kali.

Gerak koordinasi tangan dan kaki serta bernapas

Gerakan koordinasi ini memadukan tiga hal utama yang harus dikuasai oleh para perenang gaya dada.

Mempelajari dan menerapkan gerakan ini membuat perenang memiliki kemampuan berenang yang mumpuni serta tidak mudah lelah.

Baca juga: Gerak Spesifik Gaya Dada

Berikut langkah-langkah melakukan gerak koordinasi tangan dan kaki serta bernapas:

1.Dorong tubuh hingga meluncur di dalam air. Lakukan hal ini bersamaan dengan membuka kedua tangan dan angkat kepala hingga berada di atas permukaan air.

2.Tekuk lutut serta dorong tumit ke arah panggul. Saat melakukan hal ini, pastikan posisi tangan berada di bawah dagu.

3.Gerakkan kedua tangan dan kaki secara bersamaan. Lakukan gerakan ini bersamaan dengan menurunkan kepala ke dalam air. Sedangkan posisi tungkai kaki didorong ke belakang tubuh dengan gerakan setengah melingkar.

4.Ulangi latihan gerak koordinasi ini secara rutin.

Penjelasan:

ma'af KLO salah

jangan lupa kasih❤️ya

jadikan jawaban TERCERDAS YA;)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ibrahimnew639 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 06 Feb 23