Tuliskan sejarah berdirinya Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI)Berapa ukuran

Berikut ini adalah pertanyaan dari fawazagari6 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan sejarah berdirinya Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI)Berapa ukuran lapangan sepakbola?
Sebutkan beberapa gerakan spesifik dalam permainan Bola Volly!
Bagaimana cara melakukan gerakan passing bawah dalam permainan bola volly?
Disebut dengan nama apakah pemain bola volley yang tugasnya melakukan smash?
Siapa yg pertama kali menciptakan permainan Bola Basket dan apa nama induk org
Apa yang dimaksud dengan Lay Up dalam permainan Bola Basket?
Berapa jumlah pemain bola basket setiap regu?
Sebutkan macam-macam servis dalam permainan Bulutangkis!
Tuliskan perlengkapan bermain Bulu tangkis!
Sebutkan sikap-sikap atau prilaku atau karakter yang dapat dibangun dan dimiliki​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. PSSI dibentuk pada tanggal 19 April 1930 di Yogyakarta dengan nama Persatuan Sepak Raga Seluruh Indonesia. ... PSSI didirikan oleh seorang insinyur sipil bernama Soeratin Sosrosoegondo. Ia menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Teknik Tinggi di Heckelenburg, Jerman, pada tahun 1927 dan kembali ke tanah air pada tahun 1928.

2.Ukuran Lapangan Sepak Bola

Panjang lapangan = 100 - 110 m

Lebar lapangan = 64 - 75 m

Luas daerah gawang = 18,35 x 5,5 m

Jari-jari lingkaran tengah = 9,15 m

Daerah pinalti = 40,39 x 16,5 m

Jarak titik dengan garis gawang = 11 m

3.Berikut gerak passing bawah permainan bola voli, yaitu:

• Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan lutut ditekuk.

• • Rapatkan dan luruskan kedua lengan di depan badan hingga kedua ibu jari sejajar.

• Lakukan gerakan mengayunkan kedua lengan secara bersamaan dari bawah ke atas hingga setinggi bahu.

• • Saat bola tersentuh kedua lengan kedua lutut diluruskan.

• Perkenaan bola yang baik tepat pada pergelangan tangan.

4. Spiker/Smasher yaitu pemain yang berfungsi sebagai pencetak point melalui pukulannya. Tugasnya adalah meneruskan bola ke area musuh, mengeksekusi bola agar mendapat point, serta melakukan pertahanan di area depan.

5.James Naismith (lahir di Almonte, Canada West (kini bagian dari Ontario), 6 November 1861 – meninggal di Lawrence, 28 November 1939 pada umur 78 tahun) adalah penemu olahraga bola basket dan orang pertama yang memperkenalkan pemakaian helm dalam olahraga American football.

6. Lay up adalah tembakan yang dilakukan dari jarak dekat sekali dengan keranjang, sehingga seolah-olah bola itu diletakkan ke dalam ring basket yang didahului dengan gerakan melangkah lebar dan melompat setinggi-tingginya.

7. Jumlah pemain dalam permainan bola basket adalah 5 orang dalam satu regu dengan cadangan 5 orang. Sedangkan jumlah wasit dalam permainan bola basket adalah 2 orang. Wasit 1 disebut Referee sedangkan wasit 2 disebut Umpire.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh aisyah2614 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Jun 21