Apa alat- alat yang digunakan dalam permainan kasti

Berikut ini adalah pertanyaan dari jovitacindy1982 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa alat- alat yang digunakan dalam permainan kasti

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kasti merupakan salah satu olahraga permainan bola kecil yang banyak disukai di Indonesia dari segala penjuru karena memang mengasyikkan. Berikut di bawah ini peralatanyang digunakan dalampermainan kasti antara lain adalah:

  • Bola kasti dapat juga bola tenis. Bola yang digunakan berukuran kecil dengan warna kuning atau hijau dengan kombinasi strip kecil warna putih.
  • Tongkat pemukul. Tongkat pemukul ini biasanya terbuat dari bahan kayu dan panjangnya adalah sekitar 50-60 cm.
  • Bendera kecil dan juga keset. Apabila memakai bendera, maka awal persiapan adalah berada pada setiap sudut lapangan dengan ada tanda di tengah lapangan.
  • Tiang hinggap. Tiang hinggap ini terdiri dari tiang yang sudah dipasang sebuah bendera lalu menancapkannya agar saat melakukan permainan tidak akan mudah tergeser atau tercabut dari tanah, khususnya saat pelari memegangnya.

Pembahasan

Kasti adalah olahraga yang membutuhkan kemampuan untuk menangkap, menyerang, melempar, dan juga berlari. Kasti adalah salah satu permainan bola kecil paling populer. Permainan kasti ini adalah permainan tim di mana dua tim saling berhadapan dalam setiap pertandingan. Saat bermain kasti, kita memerlukan beberapa peralatan untuk memainkan permainan ini dengan baik. Perlengkapan yang dibutuhkan dalam permainan kasti antara lain adalah: bola kecil bisa dari bola tenis, tongkat pemukul bola, bendera kecil, tiang hinggap dan juga ditambah peluit sebagai tanda wasit untuk melakukan penilaian permainan.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang apa yang kamu ketahui tentang permainan kasti yomemimo.com/tugas/7302541
  2. Materi tentang jelaskan tentang permainan kasti yomemimo.com/tugas/25340971
  3. Materi tentang Pengertian dan sejarah permainan kasti : yomemimo.com/tugas/3864334

Detail Jawaban

Kelas: 7 SMP

Mapel: Penjaskes

Bab: Bab 2 - Aktivitas Permainan Bola Kecil

Kode: 7.22.2

#TingkatkanPrestasimu #SPJ6

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fendipanduwinata dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 21 May 19