jelaskan cara melempar dan menangkap bola dlm prmainan softball​

Berikut ini adalah pertanyaan dari dianevan92 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan cara melempar dan menangkap bola dlm prmainan softball​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Teknik Dasar Menangkap Bola dalam Olahraga Softball

Bola datar (straight ball)

Posisi badan berdiri, kaki dibuka, pandangan lurus ke depan ke arah datangnya bola, posisi kedua tangan siap di depan dada. Bola ditangkap oleh tangan yang memakai glove yaitu tangan kiri sedangkan tangan kanan meng-cover bola sehingga bola tidak terjatuh atau tidak terlepas dan siap melempar bola.

Bola lambung

Posisi badan ditempatkan tepat dimana bola akan jatuh. Bola ditangkap dengan satu tangan atau dua tangan secara bersamaan.

Bola menggelinding (ground ball)

Bola yang datangnya menggelinding di atas tanah ditangkap dengan cara posisi kaki sedang squat dan tangan yang memakai glove ditempatkan menempel di atas tanah dan pada arah datangnya bola. Sedangkan tangan yang lainnya siap untuk menangkap dan melemparkan bola.

Teknik Dasar Melempar Bola dalam Olahraga Softball

Teknik lemparan atas (Overhand Throw)

Lemparan dengan menggunakan teknik lemparan atas ini dapat menghasilkan kekuatan yang besar. Sebab lemparan ini merupakan kombinasi antara gerakan putaran pinggang dengan ayunan lengan yang berpangkal pada otot-otot bahu. Cara melakukannya:

Langkahkan kaki kiri ke depan (arah sasaran) dan bersamaan dengan ayunan lengan tangan kanan ke belakang, posisi lengan atas (siku) 90° ke atas.

Pinggang diputar ke belakang (arah tangan yang memegang bola), kemudian mulailah dengan gerakan melempar.

Ayunkan lengan ke depan, sementara itu putarkan pinggang ke depan dan pindahkan berat badan ke kaki depan.

Pada saat bola lepas, diikuti oleh lecutan pergelangan tangan, gerakan lecutan dan memindahkan berat badan ke depan Ini akan menambah kekuatan lemparan dan control lebih baik.

Sebagai gerak lanjut (follow through), langkahkan kaki belakang (kaki kanan) ke depan hingga dalam posisi dan sikap untuk menangkap bola (fielding position).

Teknik lemparan samping (Side Arm Throw)

Teknik lemparan samping hampir sama dengan lemparan atas. Perbedaanya, posisi lengan agak lurus kesamping rata air. Gerakan lemparan samping yaitu putar badan ke belakang penuh dan diikuti oleh ayunan lengan ke belakang dan lurus. Lemparan samping digunakan apabila memerlukan waktu yang cepat sesudah melakukan fielding bola bawah (ground ball).

Teknik lemparan bawah (Underhand Throw)

Teknik lemparan ini dilakukan apabila waktu sudah sangat mendesak dan fielder tidak sempat melakukan gerakan lain. Misalnya, sesudah melakukan fielding bola bawah (ground ball) dia harus segera melemparkan bola tersebut ke arah fielder yang lain yang sudah siap mematikan atau mengeluarkan lawan di tempatnya (base), karena lawan sudah dekat dengan base yang dituju

Penjelasan:

semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Lyzhah01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Jun 21