Berikut ini adalah pertanyaan dari tridevinovela3368 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Menganalisis pertandingan biasanya dilakukan oleh seorang pelatih baik ketika hendak menghadapi sebuah pertandingan atau ketika sedang mengevaluasi permainan anak asuhnya. Di era sepakbola modern, selain pelatih, ada scout yang juga kerap memberikan laporan analisis lawan yang akan dihadapi.
Memahami Tujuan Analisis Pertandingan
Kemenangan dalam sepakbola sendiri ditentukan dari siapa yang mencetak gol lebih banyak di antara dua kesebelasan yang bertanding, bukan siapa yang bermain lebih indah. Maka jika dijelaskan lebih jauh, analisis pertandingan harus bisa menjelaskan mengapa kesebelasan A mampu mencetak gol lebih banyak dibandingkan kesebelasan B, atau mengapa kedua kesebelasan sama kuat.
Dalam menganalisis, kita harus terus bertanya, “mengapa gol bisa terjadi?”, “mengapa pemain A bisa sampai menciptakan asis?”, “mengapa lini pertahanan yang ditampilkan kesebelasan B seperti itu?”. Mengapa, mengapa, mengapa, kita harus berusaha bisa menjawab pertanyaan tersebut, pertanyaan yang bisa menjelaskan mengapa kesebelasan A menang dan seterusnya.
Untuk menganalisis, kita juga harus percaya bahwa tak ada kebetulan di sepakbola. Mengutip apa yang dikatakan Johan Cruyff, “Coincidence is logical”, selalu ada penjelasan logis dari sebuah kebetulan. Kebetulan bisa terjadi karena ada keputusan yang dibuat oleh seseorang. Sementara kemampuan seorang pemain mengambil keputusan (decision making) menjadi atribut yang penting dalam sepakbola, olahraga secara umumnya.
Yang Perlu Diperhatikan dalam Menganalisis Pertandingan
Menganalisis jelas sangat berbeda dengan menonton. Saat menonton, kita hanya akan terfokus pada bola yang bergulir. Sepanjang 90 menit, kita hanya memerhatikan di mana bola berada, pemain yang menguasai bola, perebutan bola, dan bahkan lebih spesifik, sebagai penonton kita hanya menantikan kapan gol tercipta.
Karena hal ini pula banyak yang tidak menyukai permainan ultra defensif, seperti yang diperagakan tim asuhan Jose Mourinho, misalnya, karena membuat kans mencetak gol semakin kecil. Alasannya, penonton memang mencari hiburan. Dalam sepakbola, gol beserta perayaannya menjadi sebuah pertunjukan, hiburan tersendiri. Hal tersebut tak bisa dimungkiri.
Sementara saat menganalisis pertandingan, selama 90 menit, kita tak boleh hanya fokus pada pemain yang menguasai bola atau di mana bola berada. Kita juga harus memerhatikan apa yang dilakukan pemain lain yang sedang tidak menguasai bola. Hal ini dilakukan untuk membaca sistem permainan apa yang disajikan oleh kedua kesebelasan, baik ketika menyerang atau pun bertahan.
Dalam membaca sistem permainan, ada tiga hal yang perlu diperhatikan; bentuk pertahanan (defensive phase), bentuk penyerangan (attacking phase), dan bentuk transisi (transition phase). Untuk membaca ketiga hal tersebut, kita harus bisa memetakan who (siapa pemainnya), where (di mana posisinya), dan why (mengapa pemain tersebut ditempatkan di posisi tersebut).
Saat membaca sistem permainan, lupakan sejenak formasi dasar kedua kesebelasan. Setiap formasi, entah itu 4-4-2, 4-3-3, 3-5-2, 4-5-1, 3-4-3, atau formasi apapun itu, pada praktiknya di lapangan akan sering berubah.
Setiap kesebelasan, baik ketika bertahan maupun menyerang, semua pemain di lapangan menjadi bagian dari sistem yang digunakan oleh pelatih kesebelasan tersebut. Tugas bertahan bukan hanya tugas pemain bek dan gelandang bertahannya. Begitu juga tugas menyerang bukan hanya tugas penyerang dan gelandang serang saja. Semua pemain di lapangan terlibat baik ketika bertahan maupun menyerang.
Yang membedakan tentu saja fungsi dan peran setiap masing-masing pemain. Semua itu akan ditentukan dan menjadi alasan seorang pemain ditempatkan di belakang, tengah, depan, kiri atau kanan, sesuai kelebihan dan kekurangan yang dimiliki pemain tersebut serta kebutuhan pelatih dalam menjalankan taktiknya.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh PlayerPUBGPro dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 29 Nov 21