!saat ini ujaran kebencian (hate speech) seakan menjadi bagian dalam

Berikut ini adalah pertanyaan dari Rebexa82821 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

!saat ini ujaran kebencian (hate speech) seakan menjadi bagian dalam bermedia sosial. maraknya perilaku tersebut mendorong seseorang peneliti melakuka

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Soal Yang Dimaksud:

Saat ini ujaran kebencian (hate speech) seakan menjadi bagian dalam bermedia sosial. Maraknya perilaku tersebut mendorong seorang peneliti melakukan penelitian mengenai pendapat orang-orang terhadap ujaran kebencian di media sosial. Untuk mendapatkan data, peneliti membutuhkan narasumber. Selain itu, peneliti tertarik menggunakan jenis penelitian dengan pendekatan kuantitatif.

Berdasarkan ilustrasi tersebut, jenis penelitian yang tepat digunakan peneliti adalah Survey

Pembahasan:

Jenis penelitian yang menggunakan pendekatan kuantitatif pada pilihan jawaban yaitu kolerasional, eksperimen, dan survei. Penelitian kolerasional merupakan penelitian yang bertujuan menentukan hubungan dan tingkat hubungan antardua variabel. Penelitian eksperimen merupakan penelitian yang bertujuan mengetahui suatu akibat dari pemberian treatment terhadap objek penelitian. Adapun penelitian survei merupakan penelitian yang bertujuan memperoleh informasi mengenai sikap, pandangan, dan pendapat narasumber melalui sampel. Apabila dikaitkan dengan tujuan penelitian, jenis penelitian yang sesuai adalah penelitian survei.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fahmifajarriftian120 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 21 Jun 22