sebutkan dua gerakan senam lantai hasi dari rangkaian gerak dominan

Berikut ini adalah pertanyaan dari michellejocheline44 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan dua gerakan senam lantai hasi dari rangkaian gerak dominan lokomotor,tolakan,melayang, bertumpu,dan mendarat!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bertumpu. Dalam senam lantai bertumpu adalah gerakan memusatkan beban tubuh kepada salah satu anggota tubuh. Contoh: bertumpu dengan kedua tangan saat melakukan hand stand (berdiri dengan tangan), bertumpu dengan kepala dan tangan saat melakukan sikap head stand (berdiri dengan kepala).

Bergantung. Dalam senam lantai bergantung biasa dilakukan dalam senam lantai menggunakan alat berupa palang tunggal atau sejajar. Contoh: sikap awal bergantung dengan kedua lengan pada palang tunggal lalu melakukan gerakan spin berputar.

Keseimbangan. Dalam senam lantai keseimbangan sangat diperlukan saat meniti balok dalam senam artistik.

Berpindah/lokomotor. Merupakan pola gerak yang sering dilakukan saat melakukan gerakan roll depan, roll belakang, meroda. Intinya saat melakukan senam lantai nomor tersebut tubuh melakukan gerakan berpindah tempat.

Tolakan. Merupakan pola gerak yang terjadi saat melakukan senam lantai cabang loncat kangkang, tolakan terjadi saat kedua lengan menolak kepada balok rintangan agar membantu tubuh mengangkat dan membuka kedua kaki lalu melakukan loncatan.

Putaran. Putaran sering sekali digunakan dalam senam lantai seperti roll depan dan belakang, dan meroda. Tubuh harus berputar saat akan berpindah tempat.

Ayunan. Gerak ini sering dilakukan pada senam lantai menggunakan alat di palang sejajar atau tunggal dimana setelah gerakan bertumpu dengan kedua lengan ada gerakan lanjutan dengan mengayunkan tubuh ke depan dan belakang agar bisa berputar.

Melayang. Pola gerak melayang dilakukan saat melakukan loncat kangkang dimana setelah menolak dengan kedua tangan maka ada saat tubuh harus melayang disertai kedua kaki diangkat dibuka ke samping agar tidak mengenai papan rintangan.

Mendarat. Pola gerak ini banyak digunakan di semua nomor senam lantai. Intinya mendarat merupakan gerak akhiran yang dilakukan dengan kedua kaki rapat dan ada gerakan mengeper pada lutut guna mengurangi tekanan dan sikap akhir berdiri tegak.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh tidarraditya21 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 19 May 23