teknik menangkap bola dalam permainan rounders ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari hannarosiro pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Teknik menangkap bola dalam permainan rounders ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Cara menangkap bola dalam permainan rounders ada 3 macam.

Menangkap bola melambung.

Menangkap bola mendatar.

Menangkap bola menyusur tanah.

Pembahasan

Rounders merupakan permainan yang menggunakan bola kecil dan dilakukan secara beregu. Pada permainan rounders, setiap regu terdiri dari 12 pemain dan 6 pemain cadangan. Dalam permainan rouders, yang perlu diutamakan yakni gerakan memukul, menangkap, dan melempar bola. Teknik dasar menangkap dalam permainan rounders memiiki 3 macam, yakni menangkap bola melambung, menangkap bola mendatar, dan menangkap bola menyusur tanah.

Menangkap bola melambung.

Teknik menangkap bola melambung yakni menangkap bola yang datang dai arah atas.Untuk melakukan teknik ini posisi salah satu kaki berada didepan dan satunya berada dibelakang. Pandangan fokus kearah datangnya bola, dan kedua tangan membentuk seperti corong.

Menangkap bola mendatar.

Teknik menangkap bola mendatar ini hampir sama dengan posisi menangkap bola melambung. Yang membedakan yakni posisi tangan menghadap kedepan kearah datangnya bola.

Menangkap bola menyusur tanah.

Teknik menangkap bola menyusur tanah yakni dengan cara jongkok dnegan satu kaki didepan, dan kedua tangan membuka dengan posisi diatas tanah.

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang faktor yang menentukan keberhasilan dalam permainan rounders yomemimo.com/tugas/13819291

-----------------------------

Detil jawaban

Kelas: 7 SMP

Mapel: Penjaskes

Bab: Bab 2 - Aktivitas Permainan Bola Kecil

Kode: 7.22.2

Kata Kunci: rounders, teknik, menangkap

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh atharwibowo07 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 03 Jun 21