Air tanah terjadi karena adanya proses.... Air oleh tanah

Berikut ini adalah pertanyaan dari gwbocahnet pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Air tanah terjadi karena adanya proses.... Air oleh tanah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Air tanah merupakan jenis air yang terjadi karena adanya proses peresapan air oleh tanah.

Pembahasan

Air tanah merupakan aliran air yang berada di bawah permukaan tanah. Berdasarkan konsentrasinya dalam komposisi air tanah, kandungan dalam air tanah dapat dibagi menjadi empat kategori seperti berikut:

  • Unsur utama (1,0 – 1000 mg/l), yaitu kalsium, natrium, sulfat, magnesium, klorida, silika, dan bikarbonat.
  • Unsur sekunder (0,01-10 mg/l), yaitu kalium, nitrat, boron, kalium, dan kabornat.
  • Unsur minor (0,0001 - 0.1 mg/l), yaitu aluminium, arsen, brom, tembaga, dan sebagainya.
  • Unsur langka (kurang dari 0,0001 mg/l), yaitu bismut, emas, cesium, tungsten, dan sebagainya.

Manfaat air tanah sendiri antara lain adalah:

  1. Sebagai bagian dari siklus hidrologi atau siklus daur air.
  2. Sebagai sumber pembangkit listrik yang menggunakan aliran air bawah tanah.
  3. Untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.
  4. Untuk sumber irigasi pertanian sebagai sumur bor.
  5. Untuk memenuhi kebutuhan industri.

Kualitas dari suatu air tanah ditentukan berdasarkan sifat fisik dan sifat kimia yang dimiliki oleh badan air tanah tersebut. Sifat fisiknya berupa warna, bau, rasa, kejernihan, suhu, dan kekentalan. Sementara itu, sifat kimianya berupa kesadahan, total zat padat yang terlarut, daya hantar listrik, tingkat keasaman, dan kandungan ion.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang siklus air yomemimo.com/tugas/26374423
  2. Materi tentang kesadahan air yomemimo.com/tugas/26159014
  3. Materi tentang pengertian air tanah yomemimo.com/tugas/28097415

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: 3 - Potensi dan Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Kode: 7.10.3

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ChristaviaAyunda dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 07 Jun 21